Horee! Libur Sekolah Tiba, Besok Sekolah di Kabupaten OKI Bagi Rapor
Siswa-siswi sekolah SMP Negeri 3 Kayuagung. -Niskiah/Sumeks.co-
KAYUAGUNG, SUMEKS.CO - Siswa-siswi sekolah di lingkungan Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI), akan dijadwalkan pembagian rapor, besok Jumat 15 Desember 2023.
Pembagian raport ini berdasarkan kalender tahun pelajaran 2023/2024 dunia pendidikan jenjang sekolah PAUD, TK, SD dan SMP di Kabupaten OKI.
Sekolah di Kabupaten OKI, mulai jenjang PAUD, TK, SD dan SMP baik yang negeri dan swasta telah selesai melaksanakan kegiatan belajar mengajar dan ujian sekolah.
Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten OKI, Muhammad Refly SSos MM mengatakan, dengan telah selesainya ujian sekolah dan praktek bagi semua siswa-siswi hingga 9 Desember 2023 lalu. Sehingga dilaksanakan pembagian raport.
BACA JUGA:7 Inspirasi Manfaatkan Lahan Belakang Rumah, Nomor 4 Bikin Tenang Jiwa
"Jadi karena sudah selesai ujian tertulis dan praktek, maka besok dijadwalkan pembagian raport," ujar Refly, kepada SUMEKS.CO, Kamis 14 Desember 2023.
Refly menjelaskan, jadwal pembagian raport bagi siswa-siswi sekolah ini diberikan waktu selama 2 hari. Yakni Jumat besok dan Sabtunya. Bagi sekolah yang waktu pembelajaran selama 6 hari maka pembagian raportnya Sabtu.
Lalu, bagi sekolah yang waktu pembelajaran 5 hari, maka pembagian raport dijadwalkan Jumat besok.
"Usai pembagian raport itu barulah libur akhir semester. Jadwal libur dimulai 18-30 Desember 2023," katanya.
BACA JUGA:Hadir Sejak 1950-an, Kuliner Legendaris Jogja Ini Masih Tetap Nendang
Masih dikatakan Refly, adapun jadwal libur akhir semester bagi siswa-siswi ini diberikan waktu selama 2 minggu lamanya. Untuk masuk sekolah kembali pada 2 Januari 2024 mendatang.
"Waktu libur akhir semester setelah bagi raport ini bagi siswa-siswi selama 2 minggu dan masuk kembali tahun depan 2 Januari 2024," terangnya.
Dikatakan Refly, jadi awal pembelajaran sekolah semester genap dimulai 2 Januari 2024. Semua siswa-siswi diimbau untuk segera masuk sekolah kembali setelah masa libur.
Kepala Sekolah SMP Negeri 1 Kayuagung, Hj Nurhayati SPd mengatakan, pembagian raport untuk siswa-siswi sekolahnya dilaksanakan Jumat besok. Kemudian siswa-siswi langsung libur akhir semester.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: