CEK, Universitas Bina Darma Palembang Hadiri UVCE 2023 dan Gelar 3 Kegiatan ini
Universitas Bina Darma Hadir di Universities Virtual Career Expo 2023-foto sumeks.co-
PALEMBANG, SUMEKS.CO - Universities Virtual Career Expo 2023 (UVCE) kembali digelar. Event ini merupakan kolaborasi antara Universitas Bina Darma, Universitas Multi Data Palembang, Universitas Sriwijaya, dan Universitas Muhammadiyah Palembang.
Tak lupa didukung penuh oleh Level 7 Indonesia dan Seen Asia dan dihadiri langsung Dr. Edi Surya Negara, M.Kom. selaku Wakil Rektor Universitas Bina Darma bidang Riset, Inovasi, dan Teknologi menghadiri Pembukaan UVCE 2023 di Aula Universitas Multi Data Palembang, Senin 23 Oktober 2023.
UVCE 2023 yang dibuka langsung oleh Dr. Johannes Petrus, S.Kom., M.T.I. selaku Rektor Universitas MDP ini terdiri dari beberapa rangkaian kegiatan.
tiga kegiatan itu adalah:
1. HR Days ( https://seen.asia/events/ucsa2023/).
2. Webinar and Scholarship Day ( https://bit.ly/UVCEWEBINAR2023 )
3. Career Counseling Day ( https://bit.ly/CAREERCOUNSELINGBATCHIII2023 )
BACA JUGA:Selain Kuliah Umum, UBD Palembang dan SKK Migas Teken Kerjasama Bersinergi Soal Edukasi Hulu Migas
Kata Edi Surya, Universities Virtual Career Expo 2023 merupakan sebuah kegiatan Virtual Job Fair berbasis Virtual Booth dengan tujuan menjadi fasilitator.
'' Yaitu ada antara Jobseeker dan Perusahaan yang membuka Peluang Kerja yang diselenggarakan dari tanggal 23-27 Oktober 2023" ujar Rahmat Novrianda Dasmen, S.T., M.Kom. selaku Manajer Inovasi dan Kekayaan Intelektual Universitas Bina Darma.
Pembukaan kegiatan ini juga dihadiri oleh Marce Lay, S.Sos., M.A. selaku Perwakilan LLDIKTI wilayah II, Setyawan Nugroho selaku General Manager WITEL SUMSEL, Perwakilan Rektorat Universitas Sriwijaya dan Universitas Muhammadiyah Palembang.
BACA JUGA: Pertama Pimpin Apel Gabungan, Pj Gubernur Sumsel Agus Fatoni Berikan Pesan Ini untuk ASN
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: