Peringati 10 Muharram, Gelontorkan 1.500 Paket Sembako Bagi Anak Yatim Piatu

Peringati 10 Muharram, Gelontorkan 1.500 Paket Sembako Bagi Anak Yatim Piatu

Wawan, salah seorang jamaah Majelis Tauhid Palembang pimpinan Habib Novel Assegaf memberikan bantuan kepada anak yatim piatu. Foto: dokumen--

PALEMBANG, SUMEKS.CO - Anak yatim piatu dan warga kurang mampu di Kelurahan 3-4 Kecamatan Seberang Ulu (SU) I Palembang diliputi rasa bahagia.

Ini setelah mereka mendapatkan pembagian paket sembako dalam rangka memperingati Hari Asyura 10 Muharram 1445 Hijriyah. 

Yang memberikan bantuan sembako ini adalah Wawan, salah seorang jamaah Majelis Tauhid Palembang pimpinan Habib Novel Assegaf. 

Sebanyak 1.500 paket sembako yang diantaranya berisi beras dan sembako lainnya. 

BACA JUGA:10 Muharram 1445 Hijriah, Masjid Jami'ul Khoirot Pasar Kertapati Palembang Bagikan Bubur Suro

“Pembagian sembako bagi warga kurang mampu ini merupakan kegiatan rutin tahunan setiap Hari Asyura kita laksanakan. Diharapkan dapat sedikit meringankan beban dari anak yatim piatu dan warga kurang mampu di Kelurahan 3-4 Ulu ini,” ucap Wawan yang juga merupakan Staf anggota DPR RI asal Partai Gerindra yang juga Wali Kota Palembang periode 2003-2013, Ir H Eddy Santana Putr MT Sabtu 29 Juli 2023. 

Untuk diketahui, Wawan yang untuk Pemilu Legislatif (Pileg) 2024 mendatang mencalonkan diri sebagai Caleg DPRD Kota Palembang Dapil VI meliputi Kertapati, SU-I dan Jakabaring dari Partai Gerindra. 

Dia merupakan Caleg kelahiran Kampung 3-4 Ulu yang sejak kecil memang tinggal di daerah tersebut. 

Dan sejak kecil, Wawan yang berasal dari keluarga sederhana dan berkeyakinan akan dapat membantu memperjuangkan aspirasi dari warga di tempat kelahirannya itu.

BACA JUGA:Rayakan 10 Muharram, SDN 6 Prabumulih Santuni Anak Yatim

Sementara itu, Ketua Majelis Tauhid Palembang, Habib Novel Assegaf berpesan setiap memperingati 10 Muharram ada beberapa hal yang di sunahkan untuk dilaksanakan. 

Salah satunya dengan mengasihi dan memberikan bantuan kepada anak yatim piatu. 

"Tradisi seperti ini merupakan warisan yang telah dilaksanakan sejak zaman nenek moyang kita. Dan Rasullah SAW juga sangat mencintai anak yatim piatu. Ini hal yang sangat baik dalam rangka mempererat tali silaturahmi dan membantu sesama yang membutuhkan," imbuh Habib Novel.(*/ril)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: