Pemkab Muara Enim Siapkan Anggaran Rp150 Miliar Untuk Pilkada

Pemkab Muara Enim Siapkan Anggaran Rp150 Miliar Untuk Pilkada

Kepala Badan Kesbangpol Kabupaten Muara Enim Drs Andy Wijaya.--

Pemkab Muara Enim Siapkan Anggaran Rp150 Miliar Untuk Pilkada

MUARA ENIM, SUMEKS.CO - Selain akan melaksanakan pemilihan umum dalam waktu dekat ini, Kabupaten Muara Enim juga akan melaksanakan pemilihan kepala daerah.

Untuk itu pemerintah Kabupaten Muara Enim siapkan anggaran sebesar Rp150 Miliar. 

Kepala Badan Kesbangpol Kabupaten Muara Enim Drs Andy Wijaya, mengatakan bahwa pemerintah Kabupaten Muara Enim sudah mencadangkan dana sejak 2022 lalu.

"Untuk Pilkada Kabupaten Muara Enim, Pemkab sudah menyiapkan dana sebesar Rp150 miliar," ujar Andi disela-sela kegiatan Kirab Pemilu 2024 di Halaman Kantor KPU Muara Enim, Sabtu 3 Juni 2023.

BACA JUGA:3 Tanda Orang yang Akan Dinaikkan Derajatnya Oleh Allah SWT, Sering Terjadi Tapi tak Disadari

Anggaran tersebut dipersiapkan untuk KPUD Muara Enim dan Bawaslu Muara Enim yang dalam waktu dekat akan dilaksanakan pembahasan.

"Juni ini akan kami lakukan pembahasan bersama TAPD, Kesbangpol, KPUD Muara Enim dan Bawaslu Muara Enim," terannya. 

Untuk KPUD Muara Enim, kata Andi, mengusulkan anggaran sebesar Rp104 miliar. Sementara Bawaslu Muara Enim sebesar Rp43 miliar.

"Nah itu akan kami bahas, bisa jadi berkurang karena ada beberapa hal yang bisa dipangkas mengingat biaya transportasi di Muara Enim berbeda dengan kota besar," bebernya. 

BACA JUGA:2 Warga Benakat Diamankan Curi 145 Buah Tandan Sawit

Namun, anggaran bisa jadi bertambah apabila nanti terjadi pemilihan ulang sehingga mau tidak mau dananya pasti lebih besar.

"Anggaran tersebut nantinya akan digunakan untuk seluruh tahapan Pilkada yang akan dilaksanakan di tahun 2024 tersebut," imbuhnya. 

Oleh karena itu perlu detail dalam kebutuhan anggaran tersebut sehingga bisa efektif dan pilkada sukses dilaksanakan. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: