Subhanallah! Pria Asal Inggris Naik Haji Pakai Gerobak, 11 Bulan Perjalanan, Ini yang Terjadi Setiba di Mekkah

Subhanallah! Pria Asal Inggris Naik Haji Pakai Gerobak, 11 Bulan Perjalanan, Ini yang Terjadi Setiba di Mekkah

Pria asal Inggris nekat jalan kaki untuk menunaikan ibadah haji ke tanah suci.--

Subhanallah! Pria Asal Inggris Naik Haji Pakai Gerobak, 11 Bulan Perjalanan, Ini yang Terjadi Setiba di Mekkah

SUMEKS.CO - Subhanallah, seorang pria asal Inggris menunaikan ibadah haji ke Tanah Suci Mekkah, menggunakan gerobak tua melewati sembilan negara dan menempuh waktu selama 11 bulan perjalanan.

Berangkat haji atau umrah merupakan impian seluruh umat muslim diseluruh dunia. Berbagai cara dilakukan demi bisa menunaikan rukun Islam kelima itu. Bahkan, dengan menaiki gerobak sekalipun.

Ya, seorang pria berusia 52 tahun asal Inggris bernama Adam Muhammad, rela menempuh perjalanan ribuan kilometer menggunakan gerobak tua miliknya untuk menunaikan ibadah haji ke Tanah Suci Mekkah.

BACA JUGA:Jangankan Masuk Surga, Wanginya Saja Gak Bisa Kecium oleh 6 Jenis Wanita Ini, Hati-Hati Nomor 4 Sering Bablas

Tak tanggung-tanggung, perjalanan Adam Muhammad untuk menunaikan haji ke Tanah Suci Mekkah pada tahun 2021 lalu, memakan waktu selama 11 bulan perjalanan.

Dikutip dari kanal YouTube @GembelKaya, Kamis 25 Mei 2023, selama 11 bulan perjalanan Adam harus melewati sembilan negara untuk sampai ke Mekkah.

Kesembilan negara yang dilewati Adam Muhammad yakni, Belanda, Jerman, Austria, Hongaria, Serbia, Bulgaria,Turki, Lebanon, dan, Yordania.

Melakukan perjalanan yang jauh tentu membutuhkan bekal yang cukup banyak. Mengingat, untuk sampai ke lokasi tujuan diperlukan biaya untuk makan ataupun penginapan.

BACA JUGA:3 Amalan yang Bisa Menutup Aib Kita, Ustaz Syafiq Riza Basalamah: Mau Lakukan Silakan

Kendati, hal itu seakan tak berlaku bagi Adam Muhammad. Karena, dengan bekal seadanya Sdam Muhammad berangkat dari Inggris Menuju Mekkah hanya membawa perbekalan seadanya.

Bahkan, gerobak tua yang dibawa Adam Muhammad dibust secara khusus didalamnya semacam bilik kecil yang pas untuk tidur dan beristirahat selama diperjalan.

Berbulan-bulan perjalanan ditempuh Adam Muhammad menuju Mekkah untuk menunaikan ibadah haji, disambut setiap muslim dari berbagai negara yang disinggahinya.

Banyak orang yang kagum serta terharu melihat keteguhan dan keseriusan Adam Muhammad, guna  mencapai Tanah Suci Mekkah hanya untuk menunaikan perintah Allah SWT.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: