Ibu Pembuang Bayi Perempuan di Selokan Rumah Warga Tegal Binangun Ditangkap, Begini Pengakuannya

Ibu Pembuang Bayi Perempuan di Selokan Rumah Warga Tegal Binangun Ditangkap, Begini Pengakuannya

Sri Wahyuni saat diamankan di Mapolsek Plaju untuk mempertanggungjawabkan perbuatannya. Foto: dokumen/sumeks.co--

BACA JUGA:Bayi Perempuan Diletakkan di Teras Rumah

Bayi tersebut diperkirakan baru lahir dan berusia satu hari dengan tinggi badan lebih kurang 45 cm ditemukan oleh Yo Safat Indar Yadi alias Yusuf (45) warga setempat. 

Menurut Yusuf, saat itu dirinya ingin mengambil papan yang ada di belakang rumahnya untuk menggunakan alas menjemur kasur dan pakaian. 

Tiba-tiba terlihat di belakang rumahnya ada mayat bayi yang dalam keadaan tertelungkup di saluran pembuangan air. 

"Saya terkejut dan langsung memanggil Ketua RT dan pihak RT bersama warga langsung melaporkannya ke Mapolsek Plaju Palembang," kata Yusuf. 

BACA JUGA:Bayi Alami Patah Tangan Saat Proses Kelahiran di RSUD Rupit Muratara, Sempat Sedot Perhatian Warga

Sebelum ditemukan mayat bayi, beberapa hari terakhir di rumahnya selokan tidak mengalir. Sehingga ada kemungkinan bahwa bayi tersebut sengaja dibuang di selokan. 

"Bayinya tidak dibungkus, seperti itulah kondisinya. Selokan ini sudah beberapa hari tidak mengalir jadi bayi ini bukan hanyut, tapi seperti sengaja dibuang," ujar Yusuf. 

Sementara, Ketua RT 06, Abdul Rahman (52) membenarkan telah adanya penemuan bayi. 

"Ya pak, ada di belakang rumah warga. Namun saya tidak tahu siapa yang membuang bayi ini, nanti salah sangka," ungkap Abdul Rahman.(*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: