PLN Jamin Mobil Listrik Sekali Charge Palembang-Lampung dan Berikan Banyak Promo di Electric Motor Show 2023
GM PLN UID S2JB, Amris Adnan bersama Wakil Ketua DPRD Sumsel HM Giri Ramanda N Kiemas dan Sekretaris Dinas ESDM Sumsel, Idham ST gunting pinta sebelum talkshow. foto: budiman/sumeks.co.--
“Jadi, kalau punya naik kendaraan listrik ke Jawa, tidak lagi khawatir. Charge full di Palembang, bisa isi lagi di rest area arah Lampung. Kalau sudah masuk Jawa, banyak SPKLU,” bebernya.
Mendorong masyarakat tertarik beralih ke kendaraan listrik, PLN juga punya program-program promo.
Misalnya. tambah daya cukup hanya Rp150 ribu saja.
“Jadi yang tadinya mungkin belum bisa charge mobil, bisa dinaikkan daya menjadi 11 ribu VA. Hanya bayar Rp150 ribu,” jelas Amris.
Bagi yang mau menaikkan daya 3 Fasa dengan maksimal 16.500 VA, biayanya Rp450 ribu saja.
Sedangkan untuk pasang baru program Promo Electric Vehicle Home Service dari PLN, untuk 1 Fasa dengan daya hingga 7.700 VA tarifnya Rp850 ribu dan untuk 3 Fasa dengan daya sampai 13.200 VA di Rp3,5 juta.
“Harga ini jauh dari harga normalnya, jadi masyarakat bisa memanfatkan promo yang berlaku sampai 31 Desember 2023 ini,” ujarnya.
Pemakaian home charging PLN memberikan ekstra diskon 30 persen pukul 22.00-05.00 WIB.
Ada juga program menarik di PLN Mobile.
“Potongan harga sampai Rp7 juta pembelian motor listrik,” sampainya.
Menggunakan motor listrik juga sangat terjangkau.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: