Link Live Streaming, Preview dan Prediksi Line Up Maroko vs Portugal: Selecao Waspadai Kejutan Singa Atlas

Link Live Streaming, Preview dan Prediksi Line Up Maroko vs Portugal: Selecao Waspadai Kejutan Singa Atlas

Maroko vs Potugal bakal jalani laga untuk memperebutkan satu tiket ke semifinal Piala Dunia 2022.-Foto: Fifa.com-

BACA JUGA:Piala Dunia 2022, Gubernur Sumsel Jagokan Prancis

"Kami mengatakan kepada suporter bahwa kami membutuhkan mereka, terutama di perempat final, untuk menulis sejarah. Kami juga butuh suporter Arab: Aljazair, Tunisia, dan tim-tim Afrika, dan kami tahu banyak negara berada di belakang kami."

Setelah lolos dari babak penyisihan grup, Portugal menghancurkan Swiss 6-1 lewat salah satu performa terbaik di Qatar.

Pelatih Fernando Santos memainkan Goncalo Ramos sebagai starter dan membuat keputusan berani menempatkan Cristiano Ronaldo di bench.

Ramos membayar kepercayaan pelatih dengan mencetak hat-trick dan dia menjadi pemain pertama sejak 2002 yang membukukan hat-trick pada penampilan perdana sebagai starter.

BACA JUGA:Jadwal Lengkap Perempat Final Piala Dunia 2022, Laga Pembuka Pertemukan Kroasia vs Brasil

Namun Bruno Fernandes menegaskan Portugal tidak akan meremehkan Maroko.

"Ini pertandingan sulit. Maroko adalah tim yang benar-benar bagus," kata pemain Manchester United.

"Mereka finis pertama di babak grup, mengalahkan Spanyol, sehingga kami menyadari kualitas mereka. Kami ingin melakukan yang terbaik, tapi kami harus fokus pada diri sendiri dan memahami apa yang kami butuhkan untuk menang."

BACA JUGA:Kroasia Tekuk Jepang Lewat Adu Penalti, Kiper Dominik Livakovic Jadi Pahlawan, Hattrick Penyelamatan Gawang

Prediksi Line-Up Maroko vs Protugal

Maroko (4-3-3): Yassine Bounou; Achraf Hakimi, Romain Saiss, Nayef Aguerd, Noussair Mazraoui; Azzedine Ounahi, Sofyan Amrabat, Sellim Amallah; Hakim Ziyech, Youssef En-Nesyri, Sofiane Boufal

Pelatih: Walid Regragui

Portugal (4-3-3): Diogo Costa; Diogo Dalot, Pepe, Ruben Dias, Raphael Guerreiro; Bernardo Silva, William Carvalho, Otavio; Bruno Fernandes, Goncalo Ramos, Joao Felix

Pelatih: Fernando Santos

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: