50 Makanan Khas Palembang Sumatera Selatan, Menggugah Selera

Kamis 19-01-2023,18:11 WIB
Reporter : rappi
Editor : Rappi Darmawan

39.Bekasam 

Bekasam adalah hasil fermentasi ikan. Kuliner satu ini tidak kalah sedap dengan rasa asam gurih yang khas. 

BACA JUGA:Pindang Sugih Waras OKI, Ada Pisang Kepok di Dalamnya

Produk fermentasi ikan ini sangat terkenal di masyarakat Sumatera Selatan, secara turun temurun. 

Ikan yang dapat diolah menjadi bekasam adalah ikan air tawar seperti seluang, ikan gabus, ikan nila, ikan mas, dan mujair. Bekasam bisa ditumis sebagai lauk makan. 

40.Pepes Tempoyak

Makanan khas Palembang, pepes tempoyak juga menggunakan tempoyak yang merupakan permentasi buah durian. 

Pepes tempoyak biasanya berisi ikan atau udang, dengan tambahan bumbu rempah-rempah. 

BACA JUGA:Resep Pindang Telur Ikan Gabus Khas Palembang yang Nikmat dan Gurih, Awas Ketagihan

41.Pempek Panggang

Makanan khas Palembang ini cocok bagi yang menghindari makanan berminyak, karena takut lemak. 

Pempek panggang, dibuat menggunakan daging ikan segar dan sagu. Sama seperti adonan pempek umumnya. 

Perbedaan pempek panggang dengan jenis pempek lainnya, yaitu pada proses masak dan isian saja. 

42.Kue Kumbu 

Makanan khas Palembang satu ini namanya Kue Kumbu, menggunakan bahan dasar kacang merah atau kacang hijau. 

BACA JUGA:Wajib Dicoba! Pindang Salai Hj Nurmi Jalan Lintas Kayuagung Favorit di OKI

Kategori :