Pagi Ini Lapak Pedagang Disamping Mall Palembang Square Dibongkar, Netizen Harap Parkiran Juga Ditertibkan

Pagi ini lapak pedagang disamping mall palembang square dibongkar. foto: Dr Herison Muis.--
PALEMBANG, SUMEKS.CO - Pagi ini lapak para pedagang (PKL) disamping Mall Palembang Square dibongkar.
Netizen juga berharap parkiran liar di kawasan jalan Pimpong itu juga ditertibkan.
“Izin pimpinan jajaran patroli pagi melakukan penertiban di area samping PS mall di depan pintu masuk,” ujar suara di video diunggah akun Dr Herison Muis S.IP, SH MH, Sekretaris Satpol PP Kota Palembang, Selasa, 8 Juli 2025.
Operasi langsung dipimpin Kasi Operasional dan BKO dari Polresta Palembang, Kodim dan staf PPUD.
Tampak lapak dan tenda pedagang di jalan Pimpong itu dibongkar petugas Pol PP dan diangkut ke dalam mobil truk yang sudah stand by di lokasi.
Kondisi jalan Pimpong ini memang dikenal rawan akan kemacetan setiap harinya.
Banyak PKL berjualan disamping Mall PS ‘memakan’ bahu jalan setiap harinya.
Tak hanya pedagang yang memadati jalan, begitu juga dengan parkiran liar yang memenuhi bahu jalan.
Arus lalu lintas di jalan ini tiap harinya terpantau sangat padat, jalan kecil makin menyempit dengan akivitas PKL dan parkiran liar.
Akibatnya kendaraan yang lalu lalang di lokasi ini kerap mengalami penumpukan.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: