Paparan Program Rencana Kerja Eselon III Muara Enim, Wujudkan Visi MEMBARA untuk Rakyat Sejahtera

Bupati Muara Enim, H Edison, memimpin paparan program rencana kerja eselon III pertama di Ruang Rapat Pangripta Nusantara, Bappeda Muara Enim, untuk memastikan keselarasan dalam mewujudkan visi Muara Enim Bangkit, Rakyat Sejahtera (MEMBARA).--
Potensi ini, baik itu di sektor pertanian, pariwisata, atau lainnya, harus dimanfaatkan sebaik-baiknya untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
"Saya ingin semua Camat dapat melihat potensi wilayahnya dengan jeli. Potensi ini harus dioptimalkan agar kesejahteraan masyarakat semakin meningkat. Tidak hanya dari segi pembangunan fisik, tetapi juga dalam hal pemberdayaan masyarakat," lanjut Bupati Edison.
BACA JUGA:Bupati Muara Enim Tegaskan Perusahaan PT RMK Tidak Boleh Merugikan Masyarakat
BACA JUGA:Bupati Muara Enim Dukung Peningkatan Kesejahteraan Petani Melalui Program Pemerintah Pusat
Bupati Edison juga menyebutkan beberapa program strategis yang akan segera ditindaklanjuti, di antaranya adalah penataan wajah kota Muara Enim.
Program ini bertujuan untuk membebaskan kota dari kemacetan dan angkutan truk batubara yang selama ini menjadi masalah.
Selain itu, ada juga program bantuan seragam dan perlengkapan sekolah gratis untuk siswa, serta pembangunan infrastruktur desa yang akan merata di seluruh kabupaten.
"Ini adalah langkah-langkah strategis yang akan kita ambil. Penataan kota, bantuan pendidikan, pembangunan infrastruktur desa, serta peningkatan kualitas hidup masyarakat adalah prioritas utama dalam program MEMBARA. Kami berkomitmen untuk meningkatkan kualitas hidup rakyat Muara Enim," tegas Bupati Edison.
BACA JUGA:Bupati dan Wakil Bupati Muara Enim Gelar Open House Penuh Kehangatan Seusai Salat Idulfitri
BACA JUGA:Warga Gelumbang Muara Enim Geger, Mayat Gosong Ditemukan di TPU, Diduga Pelaku Pencurian
Bupati juga menambahkan bahwa pemerintah daerah akan memberikan santunan kematian sebesar Rp3 juta kepada seluruh warga Kabupaten Muara Enim, sebagai bentuk perhatian pemerintah terhadap keluarga yang ditinggalkan.
Dalam kesempatan tersebut, Bupati juga mengingatkan kepada seluruh Kepala Bagian (Kabag) untuk segera menerjemahkan visi MEMBARA ke dalam program kerja yang inovatif dan cepat. Kecepatan dalam implementasi kebijakan sangat penting agar dampaknya dapat segera dirasakan oleh masyarakat.
"Kecepatan dan inovasi adalah kunci dalam melaksanakan program-program kita. Jangan ada yang lambat dalam bertindak, setiap langkah harus tepat dan cepat, agar masyarakat bisa merasakan manfaatnya," tegas Bupati.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: