Paparan Program Rencana Kerja Eselon III Muara Enim, Wujudkan Visi MEMBARA untuk Rakyat Sejahtera

Paparan Program Rencana Kerja Eselon III Muara Enim, Wujudkan Visi MEMBARA untuk Rakyat Sejahtera

Bupati Muara Enim, H Edison, memimpin paparan program rencana kerja eselon III pertama di Ruang Rapat Pangripta Nusantara, Bappeda Muara Enim, untuk memastikan keselarasan dalam mewujudkan visi Muara Enim Bangkit, Rakyat Sejahtera (MEMBARA).--

MUARA ENIM, SUMEKS.CO - Bupati MUARA ENIM, H Edison, menggelar paparan program rencana kerja eselon III pertama di Provinsi Sumatera Selatan yang berlangsung di Ruang Rapat Pangripta Nusantara, Bappeda MUARA ENIM, pada Kamis, 17 April 2025.

Acara tersebut bertujuan untuk memastikan adanya keselarasan internal organisasi dalam mendukung visi Muara Enim Bangkit, Rakyat Sejahtera (MEMBARA) yang menjadi fokus utama dalam pemerintahan saat ini.

Paparan ini dihadiri oleh Wakil Bupati Muara Enim, Hj Sumarni MSi, serta berbagai pejabat eselon III yang terdiri dari Camat dan Kepala Bagian (Kabag) Sekretariat Daerah Kabupaten Muara Enim.

Dalam kesempatan ini, para pejabat eselon III memaparkan rencana aksi jangka pendek yang meliputi berbagai program penting seperti penataan kota, kebersihan lingkungan, ketertiban umum, serta berbagai aspek pembangunan lainnya yang menjadi prioritas daerah.

BACA JUGA:Oknum Dewan Lubuklinggau Dilaporkan Warga Muara Enim ke Polda Sumsel, Kerugian Rp2,5 Miliar, Ini Kasusnya

BACA JUGA:Bupati Muara Enim Edison Luncurkan Program DRPPA MEMBARA untuk Perlindungan Perempuan dan Anak

Bupati Muara Enim, H Edison, dalam arahannya menegaskan bahwa paparan ini tidak hanya bertujuan untuk mengetahui secara rinci program kerja, tetapi juga untuk mendorong seluruh pejabat eselon III, khususnya para Camat, agar dapat menyelaraskan program kerja mereka dengan visi MEMBARA yang tengah digencarkan oleh pemerintah daerah.

"Saya ingin agar seluruh jajaran pemerintah dapat memahami dan mendalami visi MEMBARA dengan baik. Visi ini adalah panduan kita dalam bekerja. Kita harus memastikan bahwa semua program yang kita jalankan dapat menyentuh langsung kesejahteraan masyarakat dan mempercepat pembangunan di Muara Enim," ujar Bupati Edison dalam sambutannya.

Bupati juga menekankan pentingnya sinergi antara Camat dan Kepala Desa dalam pelaksanaan program-program pembangunan.

Menurut Bupati Edison, koordinasi yang baik antara kedua pihak ini sangat penting agar berbagai kebijakan dan program yang dilaksanakan dapat berjalan dengan efektif.

BACA JUGA:Percepat Pembangunan Tol Prabumulih-Muara Enim, Wakil Bupati Sumarni Sambut Kunjungan Kerja DPR RI dan DPD RI

BACA JUGA:Bupati Muara Enim Edison Akan Minta Bantuan Kejaksaan Negeri untuk Audit Perusda

"Saya berharap para Camat selaku pimpinan wilayah dapat aktif berkomunikasi dengan pemerintah desa. Program yang dilaksanakan di tingkat desa harus didukung dengan baik oleh Camat agar berjalan lancar dan memberikan manfaat maksimal bagi masyarakat," tambah Bupati.

Selain itu, Bupati juga menginstruksikan kepada seluruh Camat untuk melakukan inventarisasi potensi-potensi wilayah yang ada di masing-masing daerah.

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel

Sumber:

Berita Terkait