Pemkab Muba Persiapkan Verifikasi Hybrid Penilaian Kabupaten Layak Anak Tahun 2024

Rapat persiapan verifikasi hybrid Penilaian Kabupaten Layak Anak (KLA) Tahun 2024 di Ruang Rapat Serasan Sekate, Kabupaten Muba, sebagai langkah konkret Pemkab Muba untuk memastikan pemenuhan hak anak di wilayah ini.--
SEKAYU, SUMEKS.CO - Pemerintah Kabupaten Musi Banyuasin (Pemkab Muba) melalui Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DPPPA) Muba mengadakan rapat koordinasi dengan sejumlah Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait persiapan verifikasi hybrid untuk Penilaian Kabupaten Layak Anak (KLA) Tahun 2024.
Rapat ini dilaksanakan pada Kamis, 17 April 2025, di Ruang Rapat Serasan Sekate.
Hadir dalam rapat tersebut, Plt Asisten Pemerintah dan Kesejahteraan Rakyat Kabupaten Muba, Dr. Ardiansyah SE MM, yang mewakili Bupati Muba, H. M. Toha.
Dalam kesempatan tersebut, Ardiansyah menyampaikan optimisme Pemkab Muba untuk meraih hasil terbaik dalam verifikasi KLA tahun ini.
BACA JUGA:Bupati Muba Toha Terima Kunjungan Kalapas Sekayu, Bahas Program Pembinaan dan Tantangan Lapas
Sebagai informasi, Kabupaten Muba pada tahun 2021 telah meraih predikat Kabupaten Layak Anak (KLA) dengan kategori Tingkat Nindya.
Dr. Ardiansyah menegaskan bahwa Pemerintah Kabupaten Muba sangat mendukung kegiatan verifikasi KLA sebagai bagian dari upaya untuk memenuhi hak-hak setiap anak.
"Kami optimis bahwa melalui verifikasi KLA ini, Muba dapat kembali meraih hasil yang terbaik. Harapan kami adalah seluruh OPD yang terlibat dapat memberikan dukungan maksimal, baik dari sisi data maupun informasi yang diperlukan dalam proses verifikasi," ungkapnya.
Lebih lanjut, Ardiansyah juga menambahkan bahwa Bupati Muba, H. M. Toha, dan Wakil Bupati, H. Rohman, sangat mendukung program ini karena mereka memahami pentingnya peran KLA dalam memastikan pemenuhan hak-hak anak di Kabupaten Muba.
BACA JUGA:Bupati Muba Toha Pimpin Rapat Koordinasi Camat untuk Wujudkan Visi 'Muba Maju Lebih Cepat'
"Bupati Toha dan Wabup Rohman tentunya sangat mendukung program-program yang berfokus pada kemajuan daerah, khususnya yang berkaitan dengan perlindungan dan pemberdayaan anak," ujarnya.
Dalam rapat tersebut, Ardiansyah juga mengajak seluruh pihak terkait untuk mengoptimalkan peran dan fungsi mereka dalam mendukung penilaian KLA.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: