Netizen Tersadarkan, Jay Idzes Pakai Bahasa Indonesia Saat 4 Kali Perubahan Formasi Timnas Garuda vs Bahrain

Netizen tersadarkan, jay idzes pakai bahasa Indonesia saat 4 kali perubahan formasi Timnas garuda vs bahrain.--
SUMEKS.CO - Netizen tersadarkan kalau Jay Idzes, memakai bahasaIndonesia saat instruksi perubahan formasi Timnas Indonesia vs Bahrain.
Instruksi itu datang dari coach Patrick Kluivert yang berdiri di pinggir lapangan, seraya mengangkat tanggan dan mengucapkan kalimat 5-3-1 formasi bertahan dalam bahasa Inggris.
Menariknya instruksi ini ditangkap Jay Idzes sebagai tim dengan bahasa Indonesia terbaca pada gerak bibirnya, satu, tiga, lima.
Perubahan formasi ala pelatih Timnas Indonesia ini diunggah akun @hot_topic_terkini dan ramai dikomentari netizen:
BACA JUGA:Bukan Beban, Jay Idzes: 280 Juta Dukungan Jadi Tambahan Amunisi bagi Timnas Indonesia!
Bahkan pemilik akun @congheji mengatakan saat Timnas Indonesia jumpa Bahrain ada 4 kali Patrick Kluivert merubah formasi Timnas Indonesia.
“Kalian nyadar gak formasi ganti sampai 4 kali, 3-4-3, 5-3-2, 5-4-1, lalu pas Rizky Ridho cedera formasi kembali berubah 5-3-1 dan solid semua,” katanya.
Namun akun @congheji tak menyebut Patrick Kluivert, tapi “alex pastoor masterclass”, pujinya.
“Jay ini tahun depan pasti sudah fasih bahasa indo,” tebak akun @nasrudinrijal.
BACA JUGA:MasyaAllah, Jay Idzes Sebut InsyaAllah Saat Ditanya Timnas Garuda Bakal Menang Lawan Australia
Namun menurut @Gian**: “Bang Jay masih kalah ama Walsh, walsh bahasa indonesia sudah kental,, ampe bahasa ramah pun tau,” timpalnya.
“Emang si eskrim ini udah mulai-mulai bahaya bang wkwk,” canda akun @akumanextlv
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: