Warga Desa Tangai Ogan Ilir Keluhkan Jalan Rusak, Anggota DPRD Sarankan Pemkab OI Cari Solusi Tepat

Beginilah kondisi jalan rusak yang terdapat di Desa Tangai Kecamatan Rambang Kuang Kabupaten Ogan Ilir. --
"Akibatnya, aktivitas masyarakat menjadi terganggu, terutama sekali anak-anak tidak bisa pergi ke sekolah," lanjutnya lagi.
Sayuti juga menyampaikan, bahwa dirinya sudah beberapa kali mengutarakan kondisi jalan Desa Tangai tersebut, pada saat rapat paripurna.
"Bahkan kami muat dalam pandangan umum Fraksi PKS DPRD Kabupaten Ogan Ilir. Secara konsisten kami telah sampaikan bahwa masyarakat Desa Tangai saat ini memang sangat memerlukan pembangunan peningkatan jalan," sebutnya.
BACA JUGA:TARGET Sumsel Bertahan Jadi Wilayah Dengan Jalan Rusak Terendah di Indonesia, Bagaimana Caranya?
Masyarakat Desa Tangai menginginkan jalan tanah merah menjadi jalan cor beton. Sebab, jalan tersebut merupakan akses satu-satunya yang bisa digunakan masyarakat Desa Tangai.
"Dan tidak hanya itu, jalan yang dimaksud juga menjadi akses utama bagi masyarakat Desa Kayuara dan Desa Tanjung Miring dalam menjalankan aktivitas perekonomiannya," paparnya.
Menurut Sayuti, hal ini perlu untuk menjadi perhatian bersama agar kiranya sebagai pemerintah dapat melakukan pemerataan pembangunan di semua wilayah Kabupaten Ogan Ilir.
Terutama memprioritaskan pembangunan di wilayah perbatasan, seperti di Desa Tangai dan sekitarnya. Sebab, masyarakat sudah sejak puluhan tahun menuntut persoalan pembanguan jalan tersebut.
BACA JUGA:Anggota DPRD Dapil 4 Ogan Ilir Minta Pemkab Segera Perbaiki Jalan Rusak Payaraman-Betung
"Selain itu kita juga mengimbau agar Pemkab Ogan Ilir dapat duduk bersama dengan beberapa perusahaan yang ada di sekitar Desa Tangai, seperti PT Pertamina dan PT BSP, dalam rangka untuk mencari solusi konkret atas peliknya persoalan infrastruktur tersebut, sehingga penderitaan masyarakat Desa Tangai dan sekitarnya dapat segera berakhir," tutupnya.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: