Tersangka Korupsi LRT Sumsel Bertambah, Usai Petinggi PT Wasita, Kini Giliran Geret Mantan Dirjen Kereta Api
Selain Petinggi Waskita, Giliran Mantan Dirjen Perkeretaapian Kemenhub RI Jadi Tersangka Korupsi LRT Sumsel--
PALEMBANG, SUMEKS.CO - Jaksa Penyidik Tindak Pidana Khusus Kejaksaan Tinggi (Kejati) Sumsel, kembali menetapkan satu tersangka baru dalam lingkaran mega korupsi pembangunan LRT Sumsel yang berpotensi merugikan keuangan negara Rp1,3 triliun.
Tersangka baru yang dimaksud diketahui bernama Prasetyo Boeditjahjono (PB), selaku Dirjen Perkeretaapian pada Kementrian Perhubungan (Kemenhub) RI periode 2016-2017.
Kepala Kejati Sumsel melalui Asisten Pidana Khusus Umaryadi SH MH, dalam gelar rilis penetapan tersangka baru Selasa 5 November 2024 menyebutkan bahwa saat ini tersangka telah dilakukan penahanan di Kejaksaan Agung dalam perkara lainnya.
"Yang bersangkutan telah dilakukan penahanan oleh tim jaksa penyidik Kejaksaan Agung RI dalam perkara lainnya," ungkap Umaryadi.
BACA JUGA:Dalami Penyidikan Korupsi LRT Sumsel Rp1,3 Triliun, Kejati Periksa ASN Kementerian PUPR
BACA JUGA:Kepala Divisi II PT Waskita Karya Tersangka Korupsi LRT Sumsel Rp1,3 T Dikonfrontir Penyidik Kejati
Dalam rilisnya disebutkan, penetapan tersangka Prasetyo Boeditjahjono berdasarkan surat penetapan Kejati Sumsel nomor TAP-21/L.6.5/Fd.1/10/2024 tanggal 30 Oktober 2024.
Masih dalam rilisnya diterangkan, penetapan tersangka Prasetyo Boeditjahjono oleh Tim Penyidik Kejati Sumatera Selatan telah dilakukan terlebih dahulu.
--
Sebelum Kejaksaan Agung RI melakukan penangkapan dalam perkara yang lain.
Berdasarkan hasil pemeriksaan dari para saksi maupun para tersangka sebelumnya, ditemukan alat bukti serta petunjuk bahwa tersangka Prasetyo Boeditjahjono telah menerima setoran-setoran secara tunai sebesar 18 Milyar.
Uang tersebut, terungkap dalam rilisnya diperoleh dari penyetoran secara berkali-kali ke rekening Prasetyo Boeditjahjono dalam jangka waktu tahun 2016- 2020.
"Hal tersebut merupakan petunjuk adanya aliran dana kepada tersangka PB saat menjabat sebagai Dirjen Perkeretaapian Kemenhub RI," sebut Umaryadi.
BACA JUGA:Pengguna LRT Sumsel Melonjak 160 Ribu Orang, Kian Jadi Pilihan Moda Terbaik Warga Palembang
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: