J&T Express Rayakan Ulang Tahun Ke-9, Tegaskan Komitmen pada UMKM dan Keberlanjutan
Tahun ke-9 J&T Express: Melangkah Lebih Jauh dengan Komitmen pada Inovasi, Pemberdayaan UMKM, dan Keberlanjutan.--
Salah satu langkah penting adalah pengelolaan event J&T Connect Run pada Juli lalu, di mana J&T Express bekerja sama dengan Waste4Change untuk mengelola sampah secara bertanggung jawab.
Dari kerja sama ini, setidaknya 25 kg sampah berhasil didaur ulang menjadi barang baru, 19 kg sampah diolah menjadi kompos dan pakan ternak, serta 27 kg sampah diubah menjadi bahan bakar alternatif.
Selain itu, dalam rangka merayakan ulang tahun ke-9, J&T Express juga berkolaborasi dengan LindungiHutan untuk menanam 3.000 mangrove di tiga titik, yakni Pulau Pari, Pulau Pramuka, dan Pantai Sukawali di Tangerang.
BACA JUGA:Infinix XPad Vs Samsung Galaxy Tab A9, Duel Sengit Table Harga Rp2 Jutaan, Chipset Helio G99
BACA JUGA:Spesifikasi Hp Vivo Y77t Hadir dengan Desain Minimalis dan Koneksi Internet yang Responsif
Inisiatif ini merupakan wujud nyata dari visi J&T Express untuk menjadi perusahaan yang sehat dan berkelanjutan, dengan fokus yang kuat pada pelanggan dan lingkungan.
Menuju Masa Depan yang Lebih Baik
Perjalanan J&T Express hingga mencapai titik ini merupakan hasil dari visi perusahaan untuk selalu mengutamakan kepuasan pelanggan dan tanggung jawab sosial.
Dengan komitmen yang tak tergoyahkan terhadap inovasi, pemberdayaan UMKM, dan keberlanjutan, J&T Express berharap dapat terus menjadi perusahaan logistik yang membanggakan Indonesia dan memperoleh loyalitas dari pelanggan di seluruh dunia.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: