Bangkitkan UMKM Palembang dan Berdaya Saing Tinggi, Pertamina Bakal Gelar SMEXPO

Bangkitkan UMKM Palembang dan Berdaya Saing Tinggi, Pertamina Bakal Gelar SMEXPO

Guna membangkitkan UMKM di Palembang, PT Pertamina Bakal Segera menggelar SMEXPO yang digelar pada 23-25 Agustus mendatang--

PALEMBANG, SUMEKS.CO - PT Pertamina (Persero) melalui program kemitraan Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM), segera menggelar Pertamina SMEXPO (Small Medium Enterprise Expo) Palembang. 

Sebagaimana rilis yang diterima redaksi Senin 19 Agustus 2024, SMEXPO merupakan sebuah ajang pameran yang bertujuan membangkitkan UMKM khususnya binaan Pertamina.

Pelaksanaan pameran SMEXPO akan dilangsungkan di Palembang Trade Center (PTC) Mall, tepatnya mulai 23 hingga 25 Agustus 2024, Jumat hingga Minggu akhir pekan ini.

Acara ini, bakal menampilkan berbagai program, termasuk pameran produk unggulan, sesi talkshow dan workshop yang berfokus pada pengembangan kapasitas pelaku UMKM, dan business matching yang mempertemukan UMKM dengan calon mitra bisnis serta investor potensial.

BACA JUGA:Dorong Ekonomi UMKM Banyuasin, Pj Bupati Gelar Acara Mingguan di Taman Kota Pangkalan Balai

BACA JUGA:Berkat Dukungan KUR dari Bank Sumsel Babel, UMKM Bangka Belitung Naik Kelas

Selain itu, masih dalam rilisnya menyebutkan bahwa di sela-sela acara, Pertamina SMEXPO Palembang juga bakal diramaikan dengan beragam perlombaan, live music, hingga konser musisi nasional.

Area Manager Communication, Relations & CSR PT Kilang Pertamina Internasional Refinery Unit III Plaju, Siti Rachmi Indahsari mengatakan, Pertamina SMEXPO Palembang 2024 diharapkan menjadi katalisator bagi UMKM untuk memperkuat posisi mereka di pasar nasional.


--

Dengan mengusung tema "Lokal Jadi Vokal", Pertamina SMEXPO Palembang 2024 bertujuan untuk membantu UMKM binaan Pertamina dalam meningkatkan daya saing mereka, tidak hanya di tingkat lokal tetapi juga di pasar nasional yang lebih luas.

“Pertamina berkomitmen untuk mendukung UMKM dalam mengembangkan kapabilitas mereka agar mampu bersaing di era digital yang semakin berkembang pesat,” ujar Rachmi.

BACA JUGA:Bank Sumsel Babel Dukung Perekonomian Sumsel melalui Program Kolaborasi UMKM dan Inisiatif Digital

BACA JUGA:Buka Rapat Evaluasi dan Capacity Building, Pj Sekda Edward Candra: Percepat Perkembangan dan Kemajuan UMKM

Rachmi menambahkan, Pertamina SMEXPO Palembang 2024 dirancang untuk menjadi platform yang memberikan solusi konkret bagi UMKM dalam menghadapi tantangan bisnis yang kian kompleks.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: