Kakanwil Kemenkumham Sumsel Tekankan Layanan Kunjungan WBP Idul Adha Kondusif dan Sesuai SOP

Kakanwil Kemenkumham Sumsel Tekankan Layanan Kunjungan WBP Idul Adha Kondusif dan Sesuai SOP

Kakanwil Kemenkumham Sumsel, Dr. Ilham Djaya, memberikan imbauan penting kepada seluruh jajaran Lapas/Rutan/LPKA di Sumatera Selatan dalam rangka memberikan pelayanan publik yang optimal selama Hari Raya Idul Adha 1445 H.--

PALEMBANG, SUMEKS.CO – Kakanwil Kemenkumham Sumsel, Dr. Ilham Djaya, memberikan imbauan penting kepada seluruh jajaran Lapas/Rutan/LPKA di Sumatera Selatan dalam rangka memberikan pelayanan publik yang optimal selama Hari Raya Idul Adha 1445 H.

Imbauan ini khususnya berkaitan dengan layanan kunjungan bagi Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP).

Dengan adanya imbauan ini, diharapkan pelayanan kunjungan WBP selama Hari Raya Idul Adha 1445 H di seluruh Lapas/Rutan/LPKA di Sumatera Selatan dapat berjalan lancar, aman, dan memberikan pengalaman positif bagi WBP dan keluarganya.

Kakanwil Kemenkumham Sumsel, Dr. Ilham Djaya, secara tegas meminta agar Kepala Lapas/Rutan di wilayah Sumatera Selatan untuk secara langsung dan terus-menerus melakukan pengecekan terhadap kesiapan sarana dan prasarana yang akan digunakan dalam layanan kunjungan selama Hari Raya Idul Adha 1445 H.

BACA JUGA:Alhamdulillah, Masjid Raya Citra Grand City Kurban 13 Sapi dan 16 Kambing di Idul Adha 1445 H

BACA JUGA:Sholat Ied hingga Kurban Sapi, Wabup OKU Timur Ajak Umat Maknai Idul Adha dengan Keikhlasan

Selain itu, beliau juga menekankan pentingnya pemantauan terhadap alur kunjungan agar dapat memastikan bahwa keluarga dari Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) mendapatkan pelayanan yang optimal dan sesuai dengan standar yang telah ditetapkan.

Hal ini dilakukan sebagai upaya untuk memastikan kelancaran, keamanan, dan kenyamanan dalam pelaksanaan layanan kunjungan, sehingga momen Idul Adha dapat menjadi momen yang membahagiakan bagi WBP dan keluarganya.

“Kami berharap pelaksanaan pelayanan kunjungan berlangsung tertib, aman, dan terkendali. Tentunya, hal ini harus tetap dipertahankan dengan selalu memperhatikan tingkat keamanan dan pengawasan,” ujar Dr Ilham Djaya.

Selain itu, Dr Ilham Djaya menegaskan kepada petugas untuk selalu menjaga kewaspadaan dan melakukan percepatan pelayanan kepada pengunjung.

BACA JUGA:Kemenkumham Sumsel Salurkan 115 Hewan Kurban untuk Masyarakat di Idul Adha 1445 H

BACA JUGA:Jaga Kesehatan, PPIH Imbau Jemaah Risti dan Lansia Badal Lontar Jumrah

“Saya ingatkan juga kepada seluruh jajaran petugas pengamanan untuk melaksanakan tugas dengan cermat dan humanis tanpa adanya diskriminasi. Pada saat pengunjung dan barang masuk, harap selalu teliti dan cekatan dalam pemeriksaannya. Pegang teguh prinsip 5S dalam pelayanan yaitu: salam, senyum, sapa, sopan dan santun,” seru Ilham.(*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: