Tingkatkan Pelayanan ke Masyarakat, Hani Syopiar Bertekad Terapkan Mall Pelayanan Publik di Banyuasin

Tingkatkan Pelayanan ke Masyarakat, Hani Syopiar Bertekad Terapkan Mall Pelayanan Publik di Banyuasin

Penjabat (Pj) Bupati Banyuasin Hani Syopiar Rustam SH, bakal menerapkan pelayanan Mall Pelayanan Publik, di Bumi Sedulang Setudung.--

BOGOR, SUMEKS.CO - Penjabat (Pj) Bupati Banyuasin Hani Syopiar Rustam SH, bakal menerapkan pelayanan Mall Pelayanan Publik, di Bumi Sedulang Setudung.

Pj Bupati Banyuasin Hani didampingi beberapa kepala Organisasi Perangkat Daerah, telah beberapa kali mengunjungi Mall Pelayanan Publik di luar daerah.

Diantara Mall Pelayanan Publik di luar daerah yang pernah dikunjungi yakni, Surakarta, Bogor dan lain sebagainya.

"Ini dalam upaya peningkatan pelayanan dan upaya penerapan adanya Mall Pelayanan Publik di Banyuasin," kata PJ Bupati Banyuasin Hani Syopiar Rustam.


PJ Bupati bersama rombongan menyambangi satu persatu, pelayanan yang ada di Mall Pelayanan Publik Kota Bogor dan melihat sistem pelayanan yang ada di lokasi itu.--

BACA JUGA:Festival Tegal Mulyo: Apresiasi untuk Desa Wisata di Musi Banyuasin, Catat Tanggalnya!

BACA JUGA:Sekda Banyuasin Hadiri World Water Forum ke-10 di Bali, Bahas Isu Air Berkelanjutan

Tentunya, kunjungan ini bertujuan untuk mengambil langsung ilmu terapan dan studi tiru, dari apa yang ada di Mall Pelayanan Publik seperti Bogor dan Surakarta.

"Kita ambil langsung ilmu terapannya untuk dilaksanakan di Banyuasin nanti," ungkapnya.

Sementara, Hani sendiri terus mengupayakan agar Pemerintah Banyuasin tampil maju.

Khususnya, dalam pelayanan yang diberikan kepada masyarakat Banyuasin yang lengkap dengan fasilitas yang sangat memadai.

BACA JUGA:Lelang Randis Pemkab Banyuasin Terbuka untuk Umum, Segera Daftar dan Dapatkan Kendaraan Impian

BACA JUGA:Tekan Laju Inflasi, Pemkab Banyuasin Gencar Adakan Operasi Pasar Murah

"Intinya mempermudah pelayanan kepada masyarakat," ujarnya. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: