Rilis Minggu Depan, Infinix GT 20 Pro 5G HP Gaming Hasil Kolaborasi dengan Official Mobile Legends

Rilis Minggu Depan, Infinix GT 20 Pro 5G HP Gaming Hasil Kolaborasi dengan Official Mobile Legends

Rilis Minggu Depan Infinix GT 20 Pro 5G HP Gaming Hasil Kolaborasi dengan Official Mobile Legends Development--Dok: SUMEKS.CO

SUMEKS.CO - Minggu depan Infinix Indonesia bersiap merilis seri smartphone gaming terbaru yaiut, Infinix GT 20 Pro 5G di Indonesia.

HP Infinix GT 20 Pro 5G adalah hasil kolaborasi dengan Official Gaming Smartphone Mobile Legend Development League 2024.

Infinix smartphone gaming itu tetap fokus pada aspek performa dan desain yang futuristik dengan tagline “gaming Beast Hype Abis”. HP ini siap menciptakan gebrakan baru sebagai smartphone gaming di Indonesia.

Pengalaman gaming makin powerfull  Infinix Indonesia memaparkan jika, Infinix GT 20 Pro 5G akan memiliki performa yang semakin ditingkatkan untuk pengalaman gaming yang semakin powerfull.

BACA JUGA:Vivo V40 Pro, Smartphone Gaming Kinerja Optimal Ditenagai Chipset Dimensity 9000 dan Layar AMOLED 120 Hz

BACA JUGA:Infinix GT 20 Pro Smartphone Gaming Terbaik Resmi Rilis Awal Mei 2024, Intip Chipset dan Bocoran Harganya!


Infinix GT 20 Pro 5G--

Kehadiran Infinix smartphone gaming, di Indonesia akan semakin hype dengan berbagai kolaborasi, bukan hanya dengan MLBB sebagai Official Gaming Phone MDL, tapi juga dengan partner di bidang fashion dan gaming yang ternama seperti Jakarta fashion week.

Bahkan Kick avenue dan Onic Heroes sudah sangat sesuai dengan spirit Infinix GT sebagai kombinasi beast performance dan desain futuristik yang stylish.

Gaming Beast Hype Abis akan memadukan teknologi smartphone gaming terbaik dengan desain yang sangat hype dan cocok buat kalangan Gen Z.

Sebagai Official Gaming Phone MDL 2024 musim 9 dan 10, ada tiga spesifikasi utama yang diusung oleh Infinix GT 20 Pro 5G.

BACA JUGA:HP Poco F4 GT Performa Mengesankan, Smartphone Gaming Super Kencang Pilihan Menarik Bagi Para Gamer

BACA JUGA:Main Game Lancar Dompet Aman! Infinix GT 10 Pro Smartphone Gaming Impian, Ini Harga Resminya?

Yakni chipset Dimensity 8200 Ultimate 4nm 5G processor, Dedicated Gaming Display Chip Pixelworks X5 Plus, serta layar beresolusi tinggi FHD+ AMOLED Display nan bezel-less dengan Refresh Rate puncak 144 Hz.

Tiga kombinasi spesifikasi ini mendukung pengalaman bermain game yang semakin imersif mulai dari sensitivitas layar, penggunaan daya nan efisien, hingga kualitas visual yang telah ditingkatkan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: