Terus Tingkatkan Populasi, Pemkab OKU Timur Beri Bantuan Ternak Kambing

Terus Tingkatkan Populasi, Pemkab OKU Timur Beri Bantuan Ternak Kambing

Pemerintah Kabupaten OKU Timur melalui Dinas Peternakan dan Perikanan (Disnakkan) memang menyalurkan bantuan ternak kambing kepada kelompok peternak sebagai salah satu upaya untuk meningkatkan populasi ternak di wilayah tersebut.--

OKU TIMUR, SUMEKS.CO - Populasi kambing di Kabupaten OKU Timur pada awal tahun 2024 mencapai 70.383 ekor.

Populasi kambing di Kabupaten OKU Timur memang tergolong tinggi dibandingkan kabupaten lain di Sumatera Selatan. Hal ini patut diapresiasi sebagai bukti keberhasilan peternakan kambing di wilayah tersebut.

Namun, upaya pemerintah daerah untuk terus meningkatkan populasi ternak merupakan langkah yang tepat dan strategis. 

Pemerintah Kabupaten OKU Timur melalui Dinas Perikanan dan Peternakan (Diskannak) memang menyalurkan bantuan ternak kambing kepada kelompok peternak sebagai salah satu upaya untuk meningkatkan populasi ternak di wilayah tersebut.

BACA JUGA:PW Salimah Sumsel Mengadakan Musyawarah dan Silaturahmi Nasional

BACA JUGA:Pergoki Pencuri Masuk ke Rumah, Bos Kopi Selangit Musi Rawas Tewas Ditikam Perampok

Bantuan ini merupakan salah satu program prioritas Diskannak dalam rangka mengembangkan sektor peternakan di OKU Timur.

Bupati OKU Timur Ir H Lanosin MT melalui Kepala Dinas Perikanan dan Peternakan (Diskannak) OKU Timur Yuniharyanto menyampaikan bahwa pada tahun anggaran 2024, pihaknya telah menyalurkan bantuan kambing ke 16 kelompok peternak yang tersebar di beberapa kecamatan di wilayah OKU Timur.

Bantuan ini merupakan salah satu wujud komitmen Pemkab OKU Timur untuk meningkatkan populasi ternak dan kesejahteraan peternak di daerah tersebut.

"Jadi yang menerima bantuan ternak kambing adalah kelompok peternak. Tujuannya meningkatkan pendapatan dan kesejahteraan masyarakat," kata Yuniharyanto didampingi Kabid Peternakan Untung Sutoyo, Selasa 14 Mei 2024. 

BACA JUGA:LLDikti Wilayah II Selenggarakan Anugerah Pemilihan Mahasiswa Berprestasi Tahun 2024

BACA JUGA:Dari 447 Jumlah Jemaah Haji Kloter 3 Embarkasi Palembang, 410 Orang Masuk Kategori Risti

Masing-masing kelompok peternak di OKU Timur yang menerima bantuan kambing tahun 2024 mendapatkan 25 ekor kambing.

Bantuan ini terdiri dari 5 ekor kambing jantan dan 20 ekor kambing betina.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: