Hore! PPPK Kabupaten Ogan Ilir Formasi Tahun 2023, Akhirnya Dilantik, Gundah Gulana Kini Berubah Jadi Bahagia

Hore! PPPK Kabupaten Ogan Ilir Formasi Tahun 2023, Akhirnya Dilantik, Gundah Gulana Kini Berubah Jadi Bahagia

Kepala Badan Kepegawaian dan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Ogan Ilir, Wilson Effendi. --

OGAN ILIR, SUMEKS.CO - Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Kabupaten Ogan Ilir formasi tahun 2023, akhirnya bakal dilantik dalam waktu dekat. 

Hal itu disampaikan langsung Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Ogan Ilir, Wilson Effendi. 

Menurut Wilson, BKPSDM Kabupaten Ogan Ilir telah menjadwalkan pelantikan PPPK Kabupaten Ogan Ilir formasi tahun 2023 pada 30 April 2024.

"Insyaallah hari Selasa nanti," ujarnya, Minggu, 28 April 2024.

Ditambahkan Wilson, pihaknya sudah menyebarkan informasi terkait jadwal pelantikan PPPK Kabupaten Ogan Ilir formasi tahun 2023 tersebut. 

BACA JUGA:Ratusan PPPK Kabupaten Ogan Ilir yang Lolos Formasi Tahun 2023, Sedang Gundah Gulana Tunggu Jadwal Pelantikan

BACA JUGA:BKPSDM Ogan Ilir Jawab Keresahan Ratusan PPPK Formasi Tahun 2023, yang Sedang Gundah Gulana

"Kami sudah beritahukan kepada seluruh PPPK Kabupaten Ogan Ilir tahun formasi 2023, lewat pesan whatsapp," lanjutnya. 

Sebagaimana diketahui, sedikitnya ada 546 PPPK Kabupaten Ogan Ilir formasi tahun 2023 yang akan mengikuti jadwal pengambilan sumpah dan jabatan pada pelantikan nanti. 

"Ada 546 PPPK Kabupaten Ogan Ilir formasi tahun 2023 yang akan mengikuti pelantikan nanti," jelasnya. 

Untuk pelaksanaan pelantikan PPPK Kabupaten Ogan Ilir formasi tahun 2023, akan dipusatkan di Gedung Serbaguna Caram Seguguk Komplek Perkantoran Terpadu (KPT) Tanjung Senai Indralaya. 

"Jadwal pelantikan akan dilakukan pada pukul 09.00 WIB oleh Bupati Ogan Ilir," sebutnya. 

BACA JUGA:Pelantikan 549 PPPK Kabupaten Ogan Ilir Formasi Tahun 2023 Masih Belum Jelas, Ada Apa Ya?

BACA JUGA:Rekrutmen Formasi CPNS dan PPPK 2024: 6 Kementerian dapat Prioritas, Cek Rincian Formasinya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: