Korban Penipuan Paket Lebaran Bertambah di Soreang, Tiap Minggu Setor Selama 1 Tahun Kerugian Miliaran

Korban Penipuan Paket Lebaran Bertambah di Soreang, Tiap Minggu Setor Selama 1 Tahun Kerugian Miliaran

Korban penipuan paket lebaran bertambah di soreang, tiap minggu setor selama 1 tahun kerugian miliaran. foto: @NSP LAW/sumeks.co.--

SUMEKS.CO - Korban penipuan paket lebaran bertambah di Soreang, Bandung, Jawa Barat. 

Tiap minggu para korban setor selama 1 tahun dan kerugian mencapai miliaran rupiah.

Tampak video diunggah akun @NSP LAW, dimana para korban paket lebaran Soreang mendatangi rumah pelaku dugaan penipuan itu.

Mereka tampak menanti diluar rumah dan banyak juga yang membawa anak dan menggendong bayi menagih ke rumah tersebut.

BACA JUGA:Enos Bagikan Paket Lebaran untuk Petugas Kebersihan

BACA JUGA:Barisan Panjang ‘Sandal Antri’ Tukar Uang Baru Buat THR Anak-anak, Biar Para Bocil Lihat Keuletan Mereka

Sebentar lagi lebaran tapi tak ada kejelasan dari inisiator paket lebaran ini.

Tampak ibu-ibu dengan sabarnya menunggu diluar rumah, dan ada saja yang mengintip dibalik jendela.

Inisiator arisan paket lebaran itu tinggal di kawasan DS Parung Serab Soreang. Arisan paket lebaran ini membawahi agen atau ketua kelompok sekitar 40 orang.

BACA JUGA:Enos Bagikan Paket Lebaran untuk Petugas Kebersihan

BACA JUGA:Barisan Panjang ‘Sandal Antri’ Tukar Uang Baru Buat THR Anak-anak, Biar Para Bocil Lihat Keuletan Mereka 

Masing-masing agen ini sudah merekrut ratusan anggota atau member. 

Seminggu sekali mereka menyetorkan uang tabungan selama 8 bulan untuk mendapatkan paket lebaran. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: