Emak-emak di Palembang Curi Motor Karyawan Salon, Wajah Pelaku Jelas di CCTV, Siap-siap Tak Tidur Nyenyak Mak!

Emak-emak di Palembang Curi Motor Karyawan Salon, Wajah Pelaku Jelas di CCTV, Siap-siap Tak Tidur Nyenyak Mak!

Aksi seorang emak-emak yang melakukan pencurian motor milik karyawan Salon Kecantikan tertangkap kamera CCTV di lokasi kejadian. Foto: edho/sumeks.co--

PALEMBANG, SUMEKS.CO - Aksi pencurian kendaraan bermotor di PALEMBANG tampaknya tidak hanya dilakukan laki-laki saja.

Buktinya, seorang emak-emak beraksi membawa kabur sepeda motor di sebuah salon kecantikan pada Sabtu, 27 Januari 2024 sekitar pukul 18.30 WIB.

Aksi emak-emak yang mengenakan hijab warna cokelat muda terekam jelas di kamera CCTV yang ada di lokasi kejadian. Siap-siap saja tak tidur nyenyak.

Motor milik karyawan salon kecantikan berinisial IK (20) warga asal Kecamatan Kalidoni itu seperti biasa diparkir di depan tempatnya bekerja.

BACA JUGA:SIAL, Sudah Dipasang Gembok Tambahan dan Dirantai, Pelaku Curanmor di Palembang Gasak Beat Pakai Linggis

Persisnya di Salon Kecantikan Pramita Eyelash Cabang Bukit Lama Palembang di Jalan Sultan M Mansyur, Kelurahan Bukit Lama, Kecamatan Ilir Barat I.

Menurut korban IK, sepeda motor Honda Vario Merah nopol BG 5141ACV baru disadarinya hilang dicuri saat ia hendak pulang bekerja, sekitar pukul 19.30 WIB.

"Memang sebelum motor saya hilang dicuri oleh emak-emak itu datang sebelah magrib. Dia datang mau smoothing dan warnai rambut, tapi tidak jadi," kata korban.

Pelaku tadi kemudian memberitahukan kepada kasir, bakal datang ke salon tersebut keesokan hari.

BACA JUGA:Apes, 2 Pelaku Curanmor yang Terjebak Macet di Jalintim Palembang-Betung Ditangkap Polisi Usai Beraksi

"Tidak menyangka sudah lebih 5 tahun bekerja di salon ini, baru sekarang terjadi peristiwa pencurian sepeda motor," terangnya.

Korban juga menjelaskan, aksi pelaku terekam jelas dari kamera CCTV.

"Mulai dari dia datang dan mencuri motor saya terekam jelas," tambah korban.

Tampak pelaku, saat datang tidak menggunakan kendaraan dan saat masuk ke dalam Salon memang kondisi sedang ramai pelanggan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: