Rawat Ratusan ODGJ di Palembang, Yayasan Bagus Mandiri Insani Palembang Terapkan Sistem Piket

Rawat Ratusan ODGJ di Palembang, Yayasan Bagus Mandiri Insani Palembang Terapkan Sistem Piket

Rawat ratusan odgj di palembang, yayasan bagus mandiri insani palembang terapkan sistem piket. foto: @Yayasan Bagus Mandiri Insani/sumeks.co.--

PALEMBANG, SUMEKS.CO - Rawat ratusan Orang dengan Gangguan Jiwa (ODGJ) di PALEMBANG, Yayasan Bagus Mandiri Insani PALEMBANG ternyata menerapkan sistem piket.

Dijelaskan Ketua Yayasan BMI, Agus Mulyono para ODGJ di yayasannya menerapkan sistem piket.

“Orang-orang baik, jadi ini yang cuci piring yang nyuci pakaian itu mereka semua (para ODGJ),” jelas Agus Mulyono di akun Tiktok @Yayasan Bagus Mandiri Insani.  

Jadi mereka para ODGJ ini bergantian. 

BACA JUGA:Heboh ODGJ Cantik Dikebumen Dipasung, Disebut Mirip Artis Syahnaz Sadiqah

“Kita buat jadwal piket, jadi termasuk yang membersihkan, ngepel, nyapu, jadi kalau kita mau menggaji orang dari mana lagi uang kita?”, ungkapnya.

“Jadi untuk yang nyuci pakaian ini mereka semua, jadi itu untuk kebersihan ya”, tutupnya.

Agus Mulyono menjelaskan hal itu untuk menjawab pertanyaan netizen @pasutrihellow: 

“Mff pak nak nayo yang beres” nyuci piring segalo gawe bersih itu odgj galo yo”.

BACA JUGA:Akalnya Terganggu, Imannya Tetap Terjaga, ODGJ Asal Papua Sebut Al Quran Obat Segala Obat

Penjelasan Agus Mulyono ini pun menuai tanggapan netizen, diantaranya:

@Nitut store: “Bagus la Mak itu pak bagus ,,biar mereka ada kegiatan juga,,biar gak banyak melamur jadi mereka ada aktivitas setiap hari nya”

@Meta Purnamasari: “Baguslah mereka yg bgawe .. jd mereka tu dak bosann ad kegiatan ...bagus jugo untuk menjalin kekeluargaan ny..”

@tamiichakia: “Kalau ada lahan kosong buat mereka bertanaman sayuran ( kangkung bayam daun ubi dll) biar sekalian mereka ada kegiatan sekalian hemat”

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: