Penyelamat Bayi Dikerumuni Semut di Trotoar Terima Pin Emas, Ini Pesan Menyentuh untuk Ipda Hendri dan Istri
Ipda Hendri saat menerima Pin Emas Kapolda Sumsel yang disematkan oleh Wakapolda Sumsel.-Foto: dokumen/sumeks.co-
SUMEKS.CO - Pasangan Suami Istri (Pasutri) polisi yang diganjar Pin Emas dari Kapolda Sumsel yakni, Ipda Hendri Prayudha, SH MSi beserta istrinya Ipda Arinni Yulia SH, mendapat pesan menyentuh dari Kabid Humas Polda Sumsel Kombes Supriadi.
Ipda Hendri Prayudha, SH MSi beserta istrinya Ipda Arinni Yulia SH, mendapat penghargaan Pin Emas dari Kapolda Sumsel, lantaran menolong balita di trotoar jalan beberapa waktu lalu.
Kabid Humas Polda Sumsel Kombes Supriadi, mengungkapkan, penghargaan yang diberikan tersebut agar kiranya tidak menjadikan personil Polri merasa puas atas apa yang telah dicapai.
Mengingat, tantangan tugas polri lebih berat dan kompleks seiring kemajuan Iptek. Selain itu, diharapkan dapat memacu kinerja lebih baik lagi.
"Semangat pantang menyerah dalam melaksanakan tugas demi untuk memberikan layanan terbaik bagi masyarakat, dan jangan sakiti masyarakat,” ujar Supriadi
Sementara itu, Ipda Hendri Prayudha, SH MSi beserta istrinya Ipda Arinni Yulia SH usai diganjar pin emas mengucapkan terima kasih kepada Kapolda Sumsel.
Ipda Hendri dan istri saat menyelemat bayi dikerumuni semut di trotoar.--
Ipda Hendri Prayudha dan istri berjanji akan amanah dalam menjaga dan membesarkan bayi yang diselamatkannya, di trotoar Jalan Jenderal A Yani Palembang beberapa waktu lalu.
"Semua berkat Razka, InsyaAllah kami akan amanah dalam menjaga dan membesarkan Razka," janjinya dikutip dari @humas polda sumsel.
Sebelumnya diberitakan, Menjelang Hari Jadi Polisi Wanita Republik Indonesia ke-75 ada beberapa Polwan mendapat prestasi yang dicapai oleh personel Polda Sumsel, Polres dan Polsek Jajaran.
Kapolda Sumsel Irjen Pol A Rachmad Wibowo SIK diwakili Wakapolda Sumsel Brigjen Pol M Zulkarnain SIK MSI memberikan PIN Emas dan Piagam Penghargaan.
Dalam penghargaan itu ada empat Polwan yang luar biasa dalam melaksanakan tugasnya sehinga bikin Kapolda Sumsel Irjen Pol A Rachmad Wibowo SIK bangga.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: