Hadiri Peringatan Tahun Baru Islam 1445H di Desa Srikaton, Bupati Enos Ajak Tingkatkan Kepedulian Sesama

Hadiri Peringatan Tahun Baru Islam 1445H di Desa Srikaton, Bupati Enos Ajak Tingkatkan Kepedulian Sesama

--

MARTAPURA, SUMEKS.CO - Bupati OKU Timur Ir. H. Lanosin didampingi para Kepala OPD di lingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) OKU Timur menghadiri pengajian akbar dalam rangka memperingati tahun baru islam 1445 hijriyah di halaman Masjid Miftahul Khoirot, Desa Srikaton, Kecamatan Buay Madang Timur, Minggu 6 Agustus 2023.

Peringatan tahun baru islam 1445 hijriyah tersebut mengusung tema "Sedekah hari ini, surga esok hari", di isi dengan Tausyah penceramah yang datang langsung dari Lampung, K.H. Rofi'ul Basori, ANS, S.Pd.

Dalam sambutannya, Bupati OKU Timur Ir. H. Lanosin mengatakan, pada kesempatan ini saya secara pribadi dan selaku pemerintah daerah mengucapkan Selamat Tahun Baru Islam 1445 Hijriyah.

"Saya mengajak seluruh lapisan masyarakat, maupun jajaran lembaga dan instansi pemerintahan untuk mengambil hikmah dari peringatan Tahun Baru Islam sebagaimana tema yang diangkat tahun ini," ungkapnya.

BACA JUGA:Holding Ultra Mikro Semakin Bermanfaat, Jokowi Apresiasi Produk Batik Nasabah Ini!

Bupati Enos juga mengingatkan, peringatan tahun baru islam ini bukan sekedar acara formalitas yang rutin tiap tahunnya, apalagi hanya sekedar untuk menggugurkan kewajiban, akan tetapi, sesunguhnya menjadi ajang evaluasi dan koreksi diri, sejauhmana kepedulian dan kepekaan sosial kita selama ini.

Bupati juga berharap tahun baru Islam bisa dimaknai sebagai momentum meningkatkan keimanan dan ketaqwaan serta sehingga persoalan-persoalan sosial yang dihadapi masyarakat dapat cepat teratasi. Karena sebaik-baiknya manusia adalah yang paling bermanfaat bagi sesama.

Pada acara tersebut juga dilangsungkan acara penyerahan santunan anak yatim piatu, dimana Bupati OKU Timur Ir. H. Lanosin turut memberikan sumbangannya untuk anak yatim piatu. Menurutnya, Bulan Muharram dapat diartikan sebagai bulannya anak yatim piatu.(*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: