Gempar, Penyelam Temukan Ikan Raksasa di Laut Taiwan, Benarkah Pertanda Bencana Jelang Kiamat?

Gempar, Penyelam Temukan Ikan Raksasa di Laut Taiwan, Benarkah Pertanda Bencana Jelang Kiamat?

Ilustrasi--

Gempar, Penyelam Temukan Ikan Raksasa di Laut Taiwan, Benarkah Pertanda Bencana Jelang Kiamat?

SUMEKS.CO - Gempar, publik dikejutkan oleh temuan grup penyelam di bawah laut Taiwan, berupa ikan raksasa berbentuk aneh yang dipercaya sebagai salah satu hewan pertanda datangnya bencana menjelang kiamat.

Beberapa waktu lalu, dunia sempat digemparkan atas temuan ikan berukuran super besar dan memiliki bentuk yang tak sama dengan ikan pada umumnya.

Penemuan ikan raksasa tersebut diunggah instruktur selam Wang Cheng-Ru, di akun Instagram pribadinya pada Juni lalu.

BACA JUGA:Kiamat Didepan Mata! Bila Rudal Rusia Ini Meledak, 1 Benua Terhapus dari Bumi

Banyak publik yang khawatir dengan temuan ikan tersebut. Pasalnya, pada tubuh ikan raksasa itu terdapat lubang yang mengerikan.

Tak sedikit pula warganet yang menganggap bahwa ikan raksasa tersebut merupakan salah satu spesies ikan yang diturunkan untuk memberi pertanda bencana.

Ikan raksasa itu terlihat berbeda dengan ikan lainnya lantaran, caranya berenang secara vertikal atau tegak lurus dengan tubuhnya yang tinggi besar.

Kendati, para peneliti menyebut ikan raksasa tersebut dengan sebutan oarfish. Ikan ini biasa ditemukan pada kedalaman 200 hingga 1000 kaki di bawah permukaan air laut.

BACA JUGA:Imbas dari Badai Matahari, NASA Isukan Prediksi 'Kiamat' Internet 2025

Tak hanya itu, yang membuat ikan raksasa bernama oarfish tambah menakutkan yakni, tubuhnya berwarna silver berkilau di bawah permukaan laut.

Dikutip dari Newsweek, Cheng-Ru mengungkapkan, berdasarkan legenda dan cerita dahulu, kemunculan ikan raksasa ke permukaan laut merupakan pertanda bakal terjadi bencana.

"Banyak hewan menakjubkan yang bisa ditemukan di timur laut Taiwan. Namun, ini adalah kali pertama saya bertemu oarfish raksasa," ungkap Cheng-Ru

Oarfish juga pernah dinobatkan sebagai ikan bertulang terpanjang di dunia oleh Guiness World Records. Pada 1963, seekor oarfish ditemukan di New Jersey dengan panjang diperkirakan 50 kaki.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: