MasyaAllah, Ada Pesantren Megah Dalam Gua, Lokasinya Ada di Indonesia

MasyaAllah, Ada Pesantren Megah Dalam Gua, Lokasinya Ada di Indonesia

Seorang ulama Tuban, Jawa Timur, KH Subchan Al Mubarok membangun pesantren dalam Gua.--

Salah satu yang paling menonjol dari pesantren ini adalah masjid Asabul Khafi Perut Bumi Al Maghribi. Dinamakan Asabul Khafi karena terinspirasi dari kisah Asabul Khafi. 

Masjid ini tidak punya manara atau kuba masjid pada umumnya. Melainkan hanya gapura, pintu dari batu yang menjadi pintu masuk ke dalam gua.

BACA JUGA:Pesantren Metal Tobat, Namanya Bikin Merinding, Tujuannya Mulia Sekali 

Ukiran kaligrafi yang biasanya ditempel di dinding tembok, di sini diukir langsung di dinding gua menggunakan alat khusus. 

Masjid ini juga tidak terlalu terang, yang memberikan kesan misterius dan religius. 

Tapi jangan khawatir, masjid ini tetap ada ventilasi untuk sirkulasi udara. 

Selain Pesantren Perut Bumi Al Maghribi, ada juga pesantren nyeleneh lain. Bahkan, namanya saja bikin merinding. Meski tujuan pesantren ini sangat mulia. Metal Tobat itulah nama pesantren yang dimaksud. 

BACA JUGA:Aktivis Pro Israel Dirujak Perempuan Cantik Ini Usai Minta Pesantren Nyanyi Yahudi: Agama Punya Batas Tolerasi

Berada di Cilacap, Jawa Tengah, pesantren ini punya keunikan dan keanehan, yang jadi perhatian dan daya tarik banyak orang. 

Dikutip dari akun snack video @fachri channel BBK, pesantren nyentrik ini didirikan KH Soleh Aly Mahbub atau Abah Soleh, tahun 2009.

Dengan latar belakang sebagai pencinta musik metal, Abah Soleh tergerak menyebarkan agama Islam dengan musik yang dia sukai. 

Tujuan lain Abah Soleh mendirikan pesantren ini, ingin membina anak-anak yang bermasalah, seperti berandalan, pemabuk, sampai kepada pecandu narkoba. 

BACA JUGA:Soal Panji Gumilang Tafsirkan Al Quran, Pemerhati Pesantren: Penafsiran dengan Nafsu Tempatnya di Neraka!

Menariknya, di pesantren ini para santri diperbolehkan bermain musim metal, berambut gondrong, bertato, melukis atau berkesenian lainnya. 

Santri Metal Tobat juga memiliki grup musik bernama sholawat metal atau soulmate, yang sering tampil diberbagai acara. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: