Pasal Hutang Nyawa Melayang, Pelaku Berhasil Diamankan Team Trabazz Polsek Gunung Megang

Pasal Hutang Nyawa Melayang, Pelaku Berhasil Diamankan Team Trabazz Polsek Gunung Megang

BEKUK : Pelaku Iin Wensi beserta barang bukti diamankan Team Trabazz Polsek Gunung Megang.--

Pasal Hutang Nyawa Melayang, Pelaku Berhasil Diamankan Team Trabazz Polsek Gunung Megang

MUARA ENIM, SUMEKS.CO - Setelah sempat buron, akhirnya Iin Wensi (42), warga Desa Sumaja Makmur, Kecamatan Gunung Megang, Kabupaten Muara Enim, yang melakukan penusukan hingga berujung kematian yang dilakukan terhadap warga sedesanya Musfa Alias Epot, akhirnya berhasil dibekuk di Desa Danau Baru, Kecamatan Sungai Rotan, Kabupaten Muara Enim, Sabtu 15 Juli 2023 malam.

“Dari pengakuan pelaku motifnya adalah menagih uang hasil penjualan kayu yang sudah 1 bulan belum dibayar. Namun pada saat ditagih korban malah mau menampar pelaku sehingga pelaku langsung menusukkan pisau yang sudah dibawanya,” ujar Kapolres Muara Enim AKBP Andi Supriadi, Minggu 16 Juli 2023.

Menurut Kapolres Muara Enim, kejadian tersebut berawal pelaku menagih uang hasil penjualan kayu yang sekitar satu bulan belum juga dibayar korban. Lalu pelaku mendatangi rumah korban pada hari Senin 10 Juli 2023 sekitar pukul 19.00 WIB. 

Ketika pelaku akan menagih diduga korban tidak senang dan berniat akan menamparnya. Melihat hal tersebut pelaku yang sebelumnya telah membawa pisau tanpa pikir panjang langsung mencabut pisau dan menusuk korban sebanyak dua kali ke arah perut korban sehingga korban tergelatak bersimbah darah.

BACA JUGA:MPP Harus Layani Masyarakat dengan Tulus dan Ikhlas

“Pada saat penusukan didalam rumah, korban bersama istri dan anaknya,” ujarnya.

Setelah penusukan, lanjut Andi, pelaku langsung kabur melarikan diri menggunakan sepeda motor. Sedangkan korban langsung dibawa ke bidan Desa.

Karena lukanya cukup parah akhirnya langsung dirujuk ke Rumah Sakit dr HM Rabain Muara Enim. Namun sehari setelah mendapatkan perawatan medis, korban meninggal dunia.

Atas kejadian tersebut pihak Keluarga melaporkan kejadian tersebut ke Polsek Gunung Megang.

BACA JUGA:Ditabrak Dump Truk, Istri Kolonel Meninggal di Tol Pejagan Brebes Usai Antar Anak ke Magelang

Usai mendapatkan laporan, kata Andi, langsung melakukan penyelidikan dan mendapati Informasi bahwa pelaku sedang berada di Desa Danau Baru, Kecamatan Sungai Rotan, Kabupaten Muara Enim. 

Atas informasi tersebut Kapolsek Gunung Megang AKP M Firmasnyah memerintahkan Kanit Reskrim Polsek Ipda Mar Erwin dan Team Trabazz menuju ke tempat persembunyian pelaku untuk melakukan penangkapan. 

Selanjutnya Team Trabazz di backup oleh Tim Opsnal Polsek Sungai Rotan berhasil mengamankan pelaku dan barang bukti satu bilah pisau bergagang kayu berwana Kuning kecoklatan dan bersarung kulit berwarna coklat dengan panjang sekitar 10 cm, satu bilah Senjata tajam jenis parang bergagang plastik warna hijau kebiruan dengan panjang sekitar 60 cm. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: