PARAH! Ternyata Sejak 2019 Camat Kemuning yang Memiliki Rumah Mewah itu Tak Lapor Kekayaan ke KPK

PARAH! Ternyata Sejak 2019 Camat Kemuning yang Memiliki Rumah Mewah itu Tak Lapor Kekayaan ke KPK

--

PARAH! Ternyata Sejak 2019 Camat Kemuning yang Memiliki Rumah Mewah itu Tak Lapor Kekayaan ke KPK 

PALEMBANG, SUMEKS.CO - Camat Kemuning Kota Palembang M Imran tengah jadi sorotan karena memiliki rumah mewah dan hobi pelesiran ke luar negeri.

Rumah mewah seperti istana itu sempat viral di media sosial yang berada di Kelurahan Karang Jaya, Kecamatan Gandus Palembang.

Saat ditelusuri di e-LHKPN yang dirilis oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).

BACA JUGA:Sekda Ratu Dewa Resmikan Puskesmas Pembantu Pulokerto, Gandus, Palembang

Ternyata, Camat Kemuning M Irman terakhir kali melaporkan LHKPN pada tahun 2018. Laporan yang diterima KPK berisi laporan harta dan kekayaan yang dimiliki M Irman saat masih menjabat menjadi Camat Sematang Borang.

Harta kekayaan yang dimiliki Camat Kemuning dari hasil penelusuran di e-LHKPN sebesar Rp 1.620.791.389. 

Dari jumlah harta kekayaan tersebut, paling terbanyak berupa tanah dan bangunan sebesar Rp1,6 miliar.

Dengan rincian, tanah dan bangunan yang berada di Kota Palembang dengan luas 150 meter persegi/200 meter persegi dari hasil sendiri dengan nilai aset Rp700 juta.

BACA JUGA:Update Kurs Dolar Rupiah, Senin, 12 Juni 2023 di Bam Mandiri, BNI dan BCA

Lalu, tanah dengan luas 320 meter persegi yang berada di Palembang dari hasil sendiri dengan nilai aset Rp300 juta.

Kemudian ada juga tanah dengan luas 5.690 meter persegi di Kota Palembang dengan hasil sendiri dengan nilai aset Rp600 juta.

Camat Kemuning juga mempunyai mobil Toyota Fortuner 2.5 tahun 2014 dari hasil sendiri dengan nilai aset Rp300.087.000.

Sejak 2019 Tak Lapor 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: https://sumateraekspres.bacakoran.co/waduh-ternyata-camat-kemuning-yang-punya-rumah-mewah-itu-tak-lapor-kekayaan-ke-kpk-sejak-2019/