Pelatih Termahal 2018 Bakal Gantikan Shin Tae Yong, Cek Faktanya Disini

Pelatih Termahal 2018 Bakal Gantikan Shin Tae Yong, Cek Faktanya Disini

Pelatih Timnas Indonesia bakal dirotasi dari Shin The Yong ke Joachim Low--

Pelatih Termahal 2018 Bakal Gantikan Shin Tae Yong, Cek Faktanya Disini

SUMEKS.CO – Gonjang ganjing sosok penggantian Shin Tae Yong mulai terkuak. Mantan pelatih Timnas Jerman Joachim Low digadang-gadang bakal menukangi Timnas Indonesia pasca berakhirnya kontrak Shin Tae Yong.

Kontrak Shin Tae Yong sendiri akan habis pada Desember 2023 nanti. Tepatnya usai gelaran Piala Asia 2023 di Qatar.  

 Ketua umum PSSI Erick Thohir saat ini dikabarkan tengah bernegosiasi dengan Joachim Low.

BACA JUGA:Jelang Lawan Argentina dan Palestina Shin Tae-Yong Panggil 26 Pemain, Berikut Perincian Skuatnya

Joachim low bukanlah nama asing di kancah sepak bola. Dia sudah memiliki banyak pengalaman di Timnas Jerman.

Meski saat ini sedang menganggur alias tanpa pekerjaan, tapi Joachim memiliki prestasi mentereng ketika menukangi Timnas Jerman.  

Prestasi tersebut yakni mengantarkan Mesut Ozil dan kolega juara Piala Dunia 2014 silam.

Menangani Jerman selama kurang lebih 15 tahun dan memimpin 198 laga bersama Jerman.

BACA JUGA:Jelang FIFA Matchday, Mengapa Marselino Tak Dipanggil Shin Tae-yong, Ternyata Ada Strategi Penting

Pengalaman yang sangat luar biasa yang dimilik Joachim Low tersebut dinilai menjadi faktor kuat Erick Thohir untuk mendaratkannya di Indonesia. 

Namun, untuk mendatangkan Joachim Low bukan hal yang mudah. Mengingat besaran gaji Joachim selama menukangi klub eropa. 

PSSI harus merogoh kocek yang sangat dalam. Tahun 2018 Joachim tercatat memiliki gaji paling tinggi di Piala Dunia 2018.

Saat itu Joachim dibayar 3,8 juta euro atau setara Rp 62,4 miliar pertahun.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: