Usai Gondol Emas Voli SEA Games 2023 Kamboja Jeff Jiang Bawa Bhayangkara Presisi Bertarung ke AVC Bahrain

Usai Gondol Emas Voli SEA Games 2023 Kamboja Jeff Jiang Bawa Bhayangkara Presisi Bertarung ke AVC Bahrain

Tim Jakarta Bhayangkara Presisi wakili Indonesia ke AVC Bahrain 2023.--

Usai Gondol Emas di Voli SEA Games 2023 Kamboja Jeff Jiang Bawa Bhayangkara Presisi Bertarung ke AVC Bahrain

SUMEKS.CO- Induk persatuan Bola Voli Seluruh Indonesia (PBVSI) menunjuk tim bola voli Jakarta Lavani Allo Bank mengikuti AVC Men's Club Volleyball Championship 2023 yang akan digelar di Bahrain pada 14-21 Mei 2023. 

Penunjukan klub milik mantan presiden RI Susilo Bambang Yudhoyono atau lebih dikenal SBY ini karena berstatus juara grup Proliga 2023. 

Sayang, Jakarta lavani Allo Bank memilih mundur dengan alasan mepet waktunya dengan jadwal SEA Games 2023. Sebagai gantinya, PBVI menunjuk Jakarta Bhayangkara Presisi sebagai runner-up Proliga 2023. 

Tim Jakarta Bhayangkara Presisi telah berangkat ke Bahrain, mewakili Indonesia. Mereka mengikuti kejuaraan Kejuaraan Bola Voli Putra klub se Asia Asia dan Oseania.

BACA JUGA:Voli Putra Indonesia Raja Asia Tenggara, Ketum PBVI Sebut Luar Biasa. Bagaimana Cedera Doni Haryono?

Pelatihnya adalah Jeff Jiang Jie, pelatih bertangan dingin yang baru pulang dari SEA Games 2023 dengan torehan medali emas. Dia tetap optimis bertarung di AVC Bahrain. Meski level yang diikuti adalah para klub jawara Asia


Coach Jeff Jiang saat bawa timnas voli Indonesia raih emas di Kamboja SEA Games ke-32 2023 --

Pelepasan dilakuan oleh Irwasum Polri Komjen Pol Ahmad Dofiri Kegiatan di Auditorium Perguruan Tinggi Ilmu Kepolisian (PTIK), Jakarta, Kamis 11 Mei 2023.

Komjen Pol Ahmad Dofiri menyampaikan pesan hangat dari Kapolri Jenderal Listyo Prabowo kepada tim voli Jakarta Bhayangkara Presisi.

Kapolri Listyo tidak bisa melepas karena menghadiri dan memastikan pengamanan langsung KTT ke-42 ASEAN di Labuan Bajo, Nusa Tenggara Timur (NTT).

“Salam hangat dari beliau (Kapolri) semoga bisa memotivasi pemain agar tetap semangat,” kata Dofiri.

Selain itu, Ketua Umum Pengurus Pusat Persatuan Bola Voli Seluruh Indonesia (PP PBVSI) Komjen (Purn) Pol H Imam Sudjarwo optimis dengan kekuatan tim bola voli Jakarta Bhayangkara Presisi. 

BACA JUGA:Demi Nusa Bangsa, Meskipun Lavani Mundur Pinjamkan Best Middle Blockernya ke Bhayangkara Presisi

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: