Masjid Agung Sholihin Kayuagung Berikan Santunan ke Ratusan Anak Yatim Piatu

Masjid Agung Sholihin Kayuagung Berikan Santunan ke Ratusan Anak Yatim Piatu

Pembagian santunan kepada anak yatim piatu di Masjid Agung Sholihin Kayuagung, OKI. --dok : sumeks.co

Masjid Agung Sholihin Kayuagung Berikan Santunan ke Ratusan Anak Yatim Piatu 

KAYUAGUNG, SUMEKS.CO - Ramadhan 1444 Hijriah, Masjid Agung Sholihin Kayuagung, Ogan Komering Ilir, berikan santunan kepada ratusan anak yatim piatu. 

"Alhamdulilah kemarin sore ba,da ashar panitia masjid telah memberikan santunan kepada anak yatim piatu yang berada di Kayuagung ini," ujar ketua pengurus Masjid Agung Sholihin, H Antonius Leonardo. 

Jumlah anak yatim piatu yang diberikan santunan ada sebanyak 147 orang anak. Semuanya berasal dari 11 kelurahan di Kecamatan Kayuagung, OKI. 

Anton mengatakan, untuk besaran santunan yang diberikan kepada anak yatim piatu sebesar Rp 500.000 per anak. 

BACA JUGA:Disnakerstrans OKI Minta Perusahaan Berikan THR H-7 Lebaran, ini Cara Penghitungannya

Lalu, dana santunan yang diberikan kepada anak yatim piatu ini berasal dari dari kotak amal masjid sebesar Rp80 juta. 

"Jadi hasil kotak amal dari masyarakat atau jamaah masjid yang bersedekah dan kita berikan kepada anak yatim piatu," jelas Anton. 

Santunan kepada anak yatim piatu ini diberikan lebih cepat, agar anak-anak bisa memanfaatkannya untuk keperluan lebaran. Seperti membeli baju baru dan sebagainya. 

"Selain santunan berupa uang anak yatim piatu juga diberikan beras dan sembako," ucapnya. 

BACA JUGA:Pol PP OKI Tertibkan Pedagang Berjualan di Trotoar Jalan Kayuagung

Anton menyampaikan, dengan adanya santunan kepada anak yatim piatu ini kita bisa menghapus air mata mereka menjadi senyum bahagia. 

Yakni melalui program santunan anak yatim piatu di Masjid Agung Sholihin Kayuagung ini. Ini merupakan peduli yatim. 

"Orang yang menanggung atau mengasuh anak yatim miliknya atau milik orang lain, aku dan dia seperti dua jari ini di surga. Mengisyaratkan jari telunjuk dan jari tengah. Hadist riwayat Muslim," tutup Anton. (*) 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: