Mobil CRV yang Nyemplung ke Danau Buatan Perumahan Mewah di Alang-Alang Lebar Palembang Belum Dievakuasi
Mobil Honda CRV yang nyemplung ke danau buatan di perumahan mewah di AAL, Sabtu sore hingga saat ini belum dievakuasi. Foto: Deny/sumeks.co--
PALEMBANG, SUMEKS.CO - Hingga siang ini mobil Honda CRV yang nyemplung ke danau buatan yang berada di perumahan mewah, Sabtu 11 Maret 2023 belum dievakuasi.
Pantauan SUMEKS.CO, Minggu 12 Maret 2023 siang, mobil Honda CRV itu masih tenggelam di dasar danau buatan.
Bahkan terlihat warga sekitar termasuk petugas keamanan pun berada di lokasi untuk melihat ke danau tersebut.
Warga sekitar dan petugas keamanan banyak yang tidak banyak mengetahui penyebabnya, kenapa mobil tersebut bisa masuk ke danau tersebut.
BACA JUGA:Mobil CRV Nyemplung ke Danau Buatan Perumahan Mewah di Alang-Alang Lebar Palembang, Kok Bisa?
Kasat Lantas Polrestabes Palembang AKBP Rendy Surya Aditama melalui Kanit Gakkum Iptu Arham Sikakum membenarkan adanya sebuah mobil Honda CRV masuk danau buatan.
"Ya mas, anggota kami sudah mentadatangi Tempat Kejadian Perkara (TKP), namun pemilik mobil tidak mau dibantu oleh petugas kami," kata Arham Sikakum, Minggu siang.
Arham Sikakum mengatakan, penyebab mobil tersebut masuk danau buatan diduga menghindari seekor kucing.
"Intinya, tidak mau dibantuin," ujar Arham Sikakum.
BACA JUGA:Diduga Rem Blong, Mobil Suzuki Splash Remuk Disambar Kereta Api Logistik Prabumulih-Muara Enim
Diberitakan sebelumnya, sebuah mobil Honda CRV masuk danau buatan yang berada di perumahan mewah di Alang-Alang Lebar (AAL), Talang Kelapa Palembang Sabtu 11 Maret 2023 sore.
Mobil diduga ditumpangi pasangan pria dan wanita. Tak ada korban jiwa dari peristiwa tersebut.
Beruntungnya, sebelum mobil tenggelam ke dasar lumpur, mereka bisa keluar setelah ditolong warga. Warga dibantu security perumahan ini bergegas menolong dengan berenang ke arah mobil.
Dari informasi yang diperoleh, mobil itu sebelumnya berada di sekitar danau. Di pinggir danau ini memang ada areal parkir yang luas.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: