Film Virgo & The Sparklings akan Dijadikan Serial Korea

 Film Virgo & The Sparklings akan Dijadikan Serial Korea

Film Virgo & The Sparklings akan Dijadikan Serial Korea.--net

SUMEKS.CO - Virgo and The Sparklings merupakan cerita fiksi dalam webtoon karya Annisa Nisfhiani dan Ellie Goh.

Annisa seorang  illustrator comic artist dan freelancer sejak 2010. Ia lebih banyak berfokus pada genre romance, comedy hingga fantasi.

Sebelum Annisa, membuat karya Virgo and The Sparklings, ada beberapa karya lain miliknya yang juga tembus sampai 196,3 ribu pembaca. 

Salah satu karyanya berjudul My Pre-Wedding dan Pasutri Gaje, hingga mendapatkan rating tinggi sampai 9,75 di platform Webtoon. 

BACA JUGA:Film The Batman II Akan Tayang 3 Oktober 2025

BACA JUGA: Link Nonton Film M3GAN, Full HD Sub Indo, Legal Tanpa Iklan IndoXXI dan Ada di Telegram

Virgo and The Sparklings akan tayang di bioskop Indonesia pada 02 Maret 2023 ini, yang digarap oleh Ody C Harahap dengan Produser Joko Anwar melalui Screenplay Bumilangit. 

Screenplay Bumilangit yang sebelumnya memproduksi Gundala dan Sri Asih, kini Virgo and The Sparklings menjadikan karya ketiga produksinya.

Kabar mengejutkan hari ini, datang dari postingan Joko Anwar yang memposting poster Virgo and The Sparklings dengan caption “Ada kabar bahagia yang bikin bangga nih”.

“HB Entertainment sebuah produksi kenamaan dari Korea Selatan sudah membeli lisensinya virgo, virgo mau dijadiin serial korea” tulisnya dalam postingan akun @jokoanwar, Selasa, 7 Februari 2023. 

BACA JUGA:Film The Last Of US Resmi Lanjut ke Season 2

BACA JUGA:5 Film Horor Tayang di Bioskop Palembang Akhir Januari 2023, Ngeri Banget!

Joko Anwar, juga menyebutkan dalam captionnya bahwasanya HB Entertainment juga pernah memproduksi beberapa film serial korea ternama seperti The K2, My Love From The Star, Sky Castle dan coming soon Virgo and The Sparklings yang bisa jadi kebanggan Indonesia di mata International.

Dalam postingan Joko Anwar, nampak banyak sekali pujian dan rasa bangga dari beberapa artis dan juga netizen yang mengaku bangga dengan karya Indonesia yang diakui negara lain.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: