Alumni Berperan Pacu Akreditasi

Alumni Berperan Pacu Akreditasi

--

BACA JUGA:Lelang Widi

Sementara Wakil Rektor III Dedi Hermanto mengatakan, kegiatan pelantikan pengurus alumni Universitas MDP merupakan salah satu kegiatan yang nantinya menjadi satu ke satuan kegiatan Alumni.

"Jadi setiap alumni itu setidaknya nanti memiliki peran serta kepada Universitas, supaya nanti ikatan antara alumni yang sudah lulus dengan universitas tetap terjaga "ujar Dedi.

Tujuan kedua, dari pelantikan pengurus ikatan alumni Universitas MDP Palembang agar supaya alumni setelah lulus tidak melupakan almamaternya.

Jadi dengan kegiatan ini kita mengajak alumni tetap ingat dengan universitasnya.

BACA JUGA:Argentina ke Final, Cukur Kroasia 3-0, Julian Alvarez Brace, La Albiceleste Tunggu Lawan Maroko vs Prancis

Ia menilai peran alumni sangat penting untuk pengembangan dan kemajuan perguruan tinggi tempat mereka dulu menimba ilmu pengetahuan.

" Karena salah satunya yang di bilang tadi akreditasi peran alumni itu sangat penting mulai dari mereka tersebarnya kemana, bekerja usaha dan sebagainya,"ujarnya lagi

Keuntungan lainnya dari peran alumni tadi yakni membuat jejaring alumni di perusahaan tempat mereka bekerja.

Salah satunya ketika mereka sudah kerja dan mapan mendapatkan tempat di suatu pekerjaan mungkin yang baru lulus itu bisa di tarik langsung atau seperti apa sehingga jejaring ini akan lebih kuat.

BACA JUGA:Babak Pertama, Argentina Unggul 2-0 Lewat Penalti Messi dan Aksi Solo Run Julian Alvarez yang Tak Terbendung

Sejauh ini serapan alumni Universitas MDP lanjut dia serapannya ada yang menjadi pengusaha, BUMN, ASN dan swasta.

"Nah yang terbaru ini banyak yang keluar negeri, ke Singapura, Malaysia, Thailand, Kamboja itu beberapa alumni kita keluar negeri, jadi mencari tantangan baru karena kesempatan khususnya komputer kesempatan untuk kerja diluar negeri menjadi lebih besar,"pungkasnya (nni)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: