SUMEKS.CO - Pasca Tiktokers Gunawan Sadbor resmi ditetapkan sebagai tersangka promosi Judi Online (Judol), terbaru polisi Polda Metro Jaya dikabarkan sedang usut dugaan promosi judol terhadap komedian Denny Cagur.
Mencuatnya Denny Cagur yang saat ini duduk sebagai anggota DPR RI mempromosikan situs judol, usai beberapa videonya beredar di media sosial.
Diantaranya dugaan promosi situs judol oleh Denny Cagur tersebut, diunggah oleh akun medsos X dengan nama akun atheista.
Dalam video berdurasi 40 detik, terlihat Denny Cagur mengajak masyarakat untuk ikut bermain dalam salah satu game online yang berisi tentang judol.
Dikutip dari laman medsos @temanpolisi, Rabu 6 November 2024 Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Ade Ary Syam Indradi mengatakan akan dilakukan pendalaman dan ditindaklanjuti jika memang ada informasi Denny Cagur diduga promosikan judol.
Ade Ary menyampaikan, temuan soal video Denny Cagur yang sedang mempromosikan judol ini, bakal diteruskan kepada pihak penyelidik untuk diusut.
--
"Nanti akan kami komunikasikan kepada rekan-rekan penyelidik," ucapnya.
Ade Ary juga mengimbau, khususnya kepada warga masyarakat agar tidak sembarangan mempromosikan sesuatu dengan iming-iming upah.
"Kami mengimbau agar masyarakat, apa nih motif promosinya, mendapatkan uang atau apa. Hati hati yang dipromosikan apa," ujarnya.
Sementara dari informasi lain menyebutkan, Denny Cagur atau nama asli Denny Wahyudi ini mengakui pernah diperiksa Bareskrim Polri terkait dugaan promosi judol.