KABUR, Tampang Penyiram Air Keras di Palembang Jelas, Polisi Buru 2 Pelaku

Tampang penyiram air keras di Palembang jelas, polisi masih buru 2 pelaku. foto: cctv/korban.--
PALEMBANG, SUMEKS.CO - Tampang penyiram air keras di Palembang sangat jelas, dan polisi masih terus memburu 2 pelaku.
Kedua pelaku terekam jelas di kamera CCTV, namun hanya satu yang tampak jelas sekali wajahya.
Tim Ditreskrimum Polda Sumsel sedang memburu pelaku ini.
“Kita terus lakukan penyelidikan kasus ini," ujar Kombes Nandang Mukmin Wijaya, Kabid Humas Polda Sumsel, Selasa, 15 Juli 2025.
BACA JUGA:Korban Disiram Air Keras di Palembang Sudah 2 Kali Kena Teror, Sempat Rumah Mau Dibakar
BACA JUGA:Keluarga Korban Penyiraman Air Keras di Palembang Alami Trauma, Rumahnya Beberapa Kali Didatangi OTK
Olah TKP sudah dilakukan beberapa waktu lalu, dan beberapa saksi sudah dikumpulkan keterangannya.
Rupanya, korban Idham Aziz (66) adalah sasaran yang diserang langsung oleh pelaku.
Sebelumnya pemilik rumah juga sudah 2 kali kena teror.
Pada aksi sebelumnya sempat rumah korban mau dibakar oleh pelaku.
BACA JUGA:Korban Disiram Air Keras di Palembang Sudah 2 Kali Kena Teror, Sempat Rumah Mau Dibakar
BACA JUGA:Keluarga Korban Penyiraman Air Keras di Palembang Alami Trauma, Rumahnya Beberapa Kali Didatangi OTK
“Kedua pelaku (yang tampak di rekaman CCTV) sedang kita kejar,” ungkap Kombes Nandang.
Sebelumnya anak (menantu) korban Ibnu Richard Hidayat (29) menjelaskan kalau rumah mereka 2 kali kena teror.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: