Silpa APBD Prabumulih 2024 Capai Rp188 Miliar, DPRD Bentuk Pansus Bahas LKPJ Wali Kota

Rapat Paripurna DPRD Prabumulih membahas Silpa APBD 2024 sebesar Rp188 miliar lebih, dipimpin oleh Ketua DPRD H. Deni Victoria.--
PRABUMULIH, SUMEKS.CO - Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Prabumulih kembali menggelar Rapat Paripurna ke-XIV dalam masa persidangan ke-II di ruang rapat DPRD Kota Prabumulih pada hari Selasa, 25 Maret 2025.
Agenda utama dalam paripurna ini adalah pengesahan jadwal kegiatan pembahasan LKPJ (Laporan Keterangan Pertanggungjawaban) Wali Kota Prabumulih Tahun Anggaran 2024, penyampaian nota pengantar Wali Kota, serta penandatanganan berita acara serah terima.
Rapat tersebut dihadiri langsung oleh Wali Kota Prabumulih, H Arlan, yang memaparkan capaian dan kondisi fiskal Pemerintah Kota Prabumulih. Dalam keterangannya, H Arlan mengungkapkan bahwa Sisa Lebih Pembiayaan Anggaran (SiLPA) APBD Prabumulih Tahun Anggaran 2024 mencapai lebih dari Rp188 miliar.
Jumlah tersebut dinilai cukup besar dan sebagian besar berasal dari anggaran di Organisasi Perangkat Daerah (OPD) yang belum terserap secara optimal.
“Mudah-mudahan ke depan kita bisa lebih kompak dan bersinergi dalam menjalankan roda pemerintahan Kota Prabumulih,” ujar H Arlan usai pelaksanaan paripurna.
Lebih lanjut, pria yang akrab disapa Cak Arlan ini menjelaskan bahwa pelaporan pertanggungjawaban anggaran telah disusun secara sistematis dan sesuai dengan ketentuan yang berlaku.
Ia menegaskan bahwa transparansi dan akuntabilitas tetap menjadi prioritas utama dalam setiap penggunaan anggaran daerah.
Ketua DPRD Kota Prabumulih, H Deni Victoria SH MH, dalam kesempatan yang sama menyampaikan bahwa paripurna penyampaian LKPJ telah berjalan lancar.
BACA JUGA:DPRD Prabumulih Sukses Gelar Paripurna Dengarkan Pidato Kenegaraan
BACA JUGA:30 Anggota DPRD Prabumulih Dilantik 27 September
“Alhamdulillah, pelaksanaan paripurna kali ini berjalan dengan baik. Selanjutnya, kita akan membentuk panitia khusus (pansus) untuk menindaklanjuti pembahasan LKPJ ini,” terang Deni.
Menurut rencana, DPRD akan membentuk tiga panitia khusus untuk mendalami berbagai aspek dari LKPJ Wali Kota Tahun Anggaran 2024.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: