Komplotan Pencuri Hewan Ternak di Banyuasin Ditangkap, Sudah Beraksi di 3 Lokasi

Komplotan Pencuri Hewan Ternak di Banyuasin Ditangkap, Sudah Beraksi di 3 Lokasi dengan modus Sembelih di Tempat.-Foto: dokumen/sumeks.co -
BANYUASIN, SUMEKS.CO - Empat komplotan pencuri hewan ternak yang meresahkan di Bumi Sedulang Setudung BANYUASIN berhasil di bekuk Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Polres BANYUASIN.
Empat pelaku tersebut yaitu Rizal (34), Sandra (32) keduanya warga Ogan Ilir, Anit Alias Mawi (42) warga Banyuasin dan Rusli (40) warga Muba.
"Alhamdulilah komplotan pencurian dengan pemberatan berupa hewan ternak sudah kita amankan," kata Kapolres Banyuasin AKBP Ruri Prastowo Sik melalui Kasat Reskrim AKP Teguh Prasetyo, Minggu 18 Mei 2025.
Penangkapan terhadap pelaku ini berdasarkan laporan polisi di 3 lokasi yang berbeda yaitu Teluk Betung, Kecamatan Pulau Rimau pada 23 Maret, Cangkring Kelurahan Pangkalan Balai pada 28 April dan terakhir di Jalan Manggus Kelurahan Pangkalan Balai pada 9 Mei.
BACA JUGA:Komplotan Pencuri Hewan Ternak Bergentayangan di Banyuasin, Sembelih di Kandang, Isi Perut Dibuang
BACA JUGA:Pencuri Hewan Ternak dengan Modus Pasang Jerat Ditangkap Polsek Sungai Menang
"Kemudian anggota langsung bergerak," jelasnya.
Akhirnya setelah melakukan penyelidikan, tim Opsnal Satreskrim Polres Banyuasin bersama Unit Reskrim Polsek Betung menangkap pelaku, Rabu 14 Mei 2025 pukul 00.30 WIB di Jalan Bintang Campak, Kelurahan Sterio, Kecamatan Banyuasin III, Banyuasin.
"Ikut diamankan barang bukti mobil Sigra, senpi rakitan beserta 5 amunisi, 4 pisau, parang, gunting, hp, senter, tali," bebernya.
Otak pelaku pencurian ini sendiri yaitu Anit yang merupakan warga Banyuasin, dengan peranan menunjukkan arah dan lokasi.
BACA JUGA:Kepergok, Pencuri Hewan Ternak di Banyuasin Langsung Tembak Korban
BACA JUGA:Waspadai Pencurian Hewan Ternak dan Uang Palsu
Usai mendapatkan target, pelaku langsung beraksi pada malam hari dengan menggunakan mobil.
"Hewan ternak itu langsung dicuri, dengan cara disembelih di lokasi. Kemudian dagingnya, di ambil pelaku," tegasnya.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: