Behind the Scenes: Perjalanan 5 Tahun dan 400 Animator Lokal di Balik Sukses Besar Film Animasi Jumbo

Begini BTS, perjalanan sukses besar film animasi Jumbo.-foto:handa-
SUMEKS.CO - Jumbo, film animasi produksi Visinema Studios, bukti nyata hasil kolaborasi panjang, kerja keras kolektif, dan keyakinan pada kualitas lokal dapat menghasilkan karya sinematik yang tidak hanya diterima di dalam negeri, tetapi juga mulai menembus pasar global.
Secara di balik layar (behind the scenes) Film Jumbo kini disebut-sebut sebagai animasi Indonesia terlaris sepanjang masa, tersembunyi perjalanan lima tahun produksi yang penuh tantangan dan semangat luar biasa dari ratusan animator lokal.
Perjalanan sukses besar film animasi Jumbo.-foto: handa-
Film Jumbo memulai proses pengembangannya sejak lima tahun lalu, dalam situasi industri animasi Indonesia yang saat itu masih berkembang dan menghadapi berbagai keterbatasan.
Menurut laporan dari media, proyek ini digarap oleh lebih dari 420 kreator lokal yang tersebar di berbagai kota seperti Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, Bandung, Yogyakarta, Cimahi, Cilacap, dan Malang.
BACA JUGA:WOW! Ini 6 Film Visinema yang Sukses Raih Jutaan Penonton, Jumbo Puncaki Daftar Terbanyak
BACA JUGA:Bukan Rebahin, LK21 dan IndoXXI! Yuk, Nonton Film Jumbo yang Sukses Menembus Pasar Internasional
Proyek kolosal ini menjadi wadah kolaborasi nasional yang mempertemukan bakat-bakat terbaik dari industri animasi tanah air.
Besutan sutradara Ryan Adriandhy, yang sebelumnya dikenal sebagai komika dan penulis naskah, film Jumbo dikembangkan dengan semangat untuk menghadirkan film animasi yang bukan hanya menghibur, tetapi juga menyentuh dan bermakna.
Dedikasi panjang tim kreatif tercermin dari konsistensi dalam proses pra-produksi, produksi, hingga pascaproduksi yang berlangsung selama bertahun-tahun.
Animasi Jumbo menampilkan visual yang penuh warna dan detail, dengan latar cerita yang terinspirasi dari budaya lokal dan nilai-nilai kekeluargaan.
BACA JUGA:Kejutan di Balik Suara: Ariel NOAH, BCL, dan Cinta Laura Ramaikan Film Jumbo
BACA JUGA:Jangan Terjebak Nonton di Situs Ilegal Rebahin! Pilih Film Bioskop Animasi Jumbo Hiasi Layar Lebar
Penggunaan teknik animasi modern yang dipadukan dengan pendekatan visual khas Indonesia menjadi kekuatan utama film ini.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: