Pendukung Willie Salim Makin Kocak, Mau Boikot Semua Produk Palembang Termasuk Kapal Selam dan Batubara

Pendukung Willie Salim makin kocak, mau boikot semua produk Palembang termasuk kapal selam dan batubara. foto: Tika Naenduts. --
PALEMBANG, SUMEKS.CO - Pendukung Willie Salim makin kocak, mau boikot semua produk Palembang, termasuk kapal selam dan batubara.
TikToker asal Palembang Tika Naenduts mencoba menjawab ancaman yang tak logika dari fans berat Willie Salim itu.
Pendukung Willie Salim ingin memboikot produk Palembang itu jika nantinya Willie Salim ditangkap.
Menurut TikToker Tika Naenduts apa yang dilakukan fans Willie Salim ini sudah diluar nalar, karena produk Palembang sudah sangat terkenal dan tidak mungkin diboikot.
“Kenapa nak kamu boikot,” ujar Tika di akunnya @tikanaenduts, Selasa, 25 Maret 2025.
“Apakah tempoyak yang mau diboikot, pempek Kapal Selam mau diboikot, apa pempek Adaan, Lailahailallah, apa batubara nak kau boikot? Apa yang mau kau boikot, produk Palembang mana yang mau kamu boikot?,” tanya Tika lagi di video singkatnya itu seraya tertawa.
Konten Tika ini ramai menuai dukungan di kolom komentar:
“Batubara sumsel nak kau boikot, gelap pulau jawo ess,” komentar akun @ojik.
“Betul aku begawe di tambang batubara, penghasil tambang batubara terbesar yaitu di Sumsel,” ungkap @~XXX.
“Sumatera Selatan ini pemasok duit paling banyak untuk negara batu bara, minyak bumi, gas alam, lada, karet, kopi panas bumi, & juga kota yg mencetak banyak prestasi,” beber @ViciModiste.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: