Keberhasilan Sugeng Priyanto, Peternak Lele Sukses di Muara Enim Berkat Dukungan PTBA

Keberhasilan Sugeng Priyanto, Peternak Lele Sukses di Muara Enim Berkat Dukungan PTBA

Sugeng Priyanto, peternak ikan lele sukses di Muara Enim, membuktikan bahwa kerja keras dan kegigihan dapat membawa kesuksesan dalam bisnis perikanan.--

Namun, di tengah berbagai kesulitan tersebut, Sugeng tidak pernah menyerah. Dia justru melihat tantangan tersebut sebagai peluang untuk belajar dan memperbaiki kualitas usaha ternaknya.

Pada tahun 2021, Sugeng mendapatkan kesempatan emas untuk bergabung menjadi mitra binaan PT Bukit Asam Tbk (PTBA), salah satu perusahaan besar yang aktif mendukung pemberdayaan masyarakat melalui program kemitraan.

Dalam kesempatan ini, Sugeng menerima bantuan berupa pinjaman lunak yang digunakan untuk mengembangkan usaha ternak lelenya.

BACA JUGA:Tingkatkan Kesejahteraan Masyarakat, PTBA Adakan Pelatihan Pengolahan Madu dan Penanganan Hama

BACA JUGA:PT ABS Keruk Batu Bara di Lahan IUP PTBA Seluas 9,8 Hektar Tanpa Reklamasi, Negara Rugi Ratusan Milyar Rupiah

"Saya gunakan uang itu untuk membangun kolam pembesaran," ungkap Sugeng tentang penggunaan dana yang diterimanya.

Selain bantuan modal, Sugeng juga mengaku mendapatkan banyak manfaat lainnya sejak menjadi mitra binaan PTBA. Salah satu manfaat yang sangat berharga adalah pelatihan rutin yang diberikan oleh PTBA melalui Rumah BUMN.

"Bukit Asam memberikan kami, para pemilik UMKM, berbagai pelatihan yang sangat bermanfaat. Itu rutin dilakukan dan membantu kami dalam mengembangkan usaha," ujarnya.

Bukit Asam juga memfasilitasi Sugeng untuk mengikuti kegiatan Sertifikasi Kompetensi Perikanan yang diselenggarakan oleh Badan Nasional Sertifikasi Profesi (BNSP). Sugeng berhasil lulus dan memperoleh Sertifikat BNSP, yang semakin meningkatkan rasa percaya dirinya dalam menjalankan usaha ternak lelenya.

BACA JUGA:Gandeng Perguruan Tinggi hingga Petani, PTBA Kembangkan Inovasi Pertanian Berkelanjutan dengan Carbon Saver

BACA JUGA:PTBA, KAI, dan Semen Baturaja Tingkatkan Kapasitas Bongkar Batu Bara di Kertapati

Dengan modal tambahan, pelatihan, dan sertifikasi yang diterima, Sugeng semakin mantap dalam mengembangkan usaha ternak ikan lele.

Setelah mengalami jatuh bangun, kini Sugeng sudah dapat meraih hasil yang memuaskan. Usaha ternak lele yang ia kelola mampu menghasilkan omzet belasan juta rupiah per bulan, menjadikannya salah satu peternak lele yang sukses di kawasan Muara Enim.

"Saya merasa sangat berutang budi kepada Bukit Asam. Mereka telah memberikan tambahan modal usaha, pembinaan yang berkelanjutan, serta kesempatan untuk mengikuti sertifikasi BNSP. Semoga Bukit Asam selalu komitmen dalam membina UMKM seperti saya," ungkap Sugeng dengan penuh rasa syukur.

Keberhasilan Sugeng tidak hanya menjadi kebanggaan bagi dirinya, tetapi juga bagi PT Bukit Asam Tbk yang memiliki komitmen kuat dalam pemberdayaan UMKM di sekitar area operasionalnya.

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel

Sumber:

Berita Terkait