SMK Bukit Asam Juara Wondr Futsal Series Palembang 2025, Wakili Sumsel ke Nasional

Skuad SMK Bukit Asam merayakan kemenangan usai menjuarai Wondr Futsal Series Palembang 2025 di GOR Dempo, Palembang.--
SUMEKS.CO - Prestasi gemilang berhasil ditorehkan oleh SMK Bukit Asam dalam ajang Wondr Futsal Series Palembang 2025 yang digelar di GOR Dempo, Jakabaring, Palembang, pada 26–31 Agustus 2025.
Meski baru debut pertama kali di ajang futsal bergengsi ini, SMK Bukit Asam tampil luar biasa dengan menaklukkan SMKN Palembang lewat skor tipis 1-0, sekaligus mengukuhkan diri sebagai Juara Regional Palembang 2025.
Kemenangan tersebut memastikan SMK Bukit Asam menjadi wakil Sumatera Selatan di ajang Grand National Championship Wondr Futsal Series 2025 yang akan berlangsung pada November 2025 di Indonesia Arena, Jakarta.
Dukungan penuh dari berbagai pihak, terutama PT Bukit Asam (PTBA) dan para sponsor pendukung, menjadi kunci keberhasilan tim muda ini.
BACA JUGA:PTBA Cetak Tenaga Mekanik Andal, Siap Perkuat Kinerja dan Dukung Target Produksi Perusahaan
Prestasi ini juga menjadi bukti nyata komitmen PTBA dalam mendukung pengembangan bakat generasi muda di bidang olahraga dan seni, khususnya melalui wadah Pembinaan Olahraga dan Seni Bukit Asam (PORSIBA).
Ketua Umum PORSIBA, Aloisius H Rahangiar, menegaskan bahwa pembinaan futsal yang dilakukan PTBA tidak hanya terbatas pada SMK Bukit Asam.
“PORSIBA dibentuk dari PTBA untuk membina kegiatan olahraga baik bagi karyawan maupun lingkungan sekitar perusahaan. Kebetulan, seluruh pemain SMK Bukit Asam merupakan binaan PORSIBA, jadi mereka masih dalam keluarga besar PTBA,” jelasnya.
Selain memfasilitasi latihan di GOR Arena Futsal Bukit Asam Tanjung Enim, PTBA juga memberikan dukungan penuh dalam bentuk pembinaan pelatih dan manajemen tim. Bahkan, pelatih SMK Bukit Asam juga meraih penghargaan Best Coach dalam turnamen kali ini, semakin melengkapi kebanggaan sekolah dan daerah.
BACA JUGA:Meriahkan Hadiknas 2025, PTBA Gelar Ukir Cita Bersama Siswa SLB Palembang Lewat Seni
BACA JUGA:Wakil Gubernur Sumsel Apresiasi Kinerja PTBA dan Dorong Peran Sosial Perusahaan di RUPS Tahunan 2025
Turnamen Wondr Futsal Series Palembang 2025 sendiri diikuti oleh 32 SMA/SMK dari Palembang dan sekitarnya, seperti SMAN 1 Palembang, SMAN 10 Palembang, SMAN 14 Palembang, SMA PGRI 2 Palembang, hingga SMA Xaverius 3 Palembang.
Kehadiran suporter yang memenuhi tribun GOR Dempo menambah semangat para pemain untuk menunjukkan performa terbaik mereka.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: