CEK, Begini Batas Aman Kendaaraan Menerjang Banjir Ketika Mengemudi

CEK, Begini Batas Aman Kendaaraan Menerjang Banjir Ketika Mengemudi

Mobil melaju di Jalan Kolnel Barlian Palembang saat hujan deras dan banjir. foto: sumeks.co--

Karena itu, penting untuk menjaga bagian-bagian ini dari kemungkinan kemasukan air saat menerjang genangan atau banjir.

Batas Aman Melewati Genangan Banjir

Patokan paling aman bagi mobil saat melewati genangan air atau banjir adalah ketika permukaan air tidak melebihi setengah dari tinggi roda kendaraan.

Jika air sudah mencapai lebih dari itu, risiko masuknya air ke dalam mesin dan bagian penting lainnya meningkat secara signifikan.

BACA JUGA:INI Langkah Kongkrit Sekda Aprizal Atasi Banjir di Kebun Bunga Usai Hujan Deras di Palembang

BACA JUGA:Gerak Cepat Atasi Banjir, Walikota Ratu Dewa Instruksikan Pemasangan Codetan di Sekitar Simpang Polda

Selain itu, saat melewati banjir, ada beberapa teknik yang harus diperhatikan agar kendaraan tetap aman:

Gunakan Gigi Rendah dan Kecepatan Stabil

Saat melaju di genangan air, gunakan gigi rendah untuk menjaga putaran mesin tetap stabil.

Hindari menginjak pedal gas terlalu dalam agar air tidak masuk ke dalam saluran udara.

Ikuti Gelombang Air dari Kendaraan di Depan

Jika ada kendaraan lain di depan, ikuti gelombang air yang ditinggalkannya.

Hal ini bisa membantu mengurangi tekanan air yang menghantam bagian bawah mobil.

Jaga Jarak Aman dengan Kendaraan Lain

Jarak aman sangat penting untuk menghindari pengereman mendadak yang bisa menyebabkan mobil kehilangan traksi atau mati mesin.

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel

Sumber:

Berita Terkait