Bikin Bingung, Pegawai Bekerja Dimana Saja 24 Maret dan Pembelajaran di Rumah Selama Ramadan 21 atau 24?

Bikin Bingung, Pegawai Bekerja Dimana Saja 24 Maret dan Pembelajaran di Rumah Selama Ramadan 21 atau 24?

Bikin bingung, pegawai bekerja dimana saja 24 Maret 2025 dan pembelajaran di rumah selama Ramadan 20 atau 24? --

SUMEKS.CO - Bikin bingung, jadwal pegawai bekerja dimana saja sudah diputuskan tanggal 24 Maret 2025, namun pembelajaran di rumah selama akhir Ramadan, apakah 20 atau 24 Maret

Informasinya, soal pegawai bekerja dimana saja pada 24 Maret 2025 jelang akhir Ramadan nanti, dan kabarnya surat edarannya sudah dikeluarkan Menpan RB.

Nah, soal pembelajaran di rumah saja (libur) selama Ramadan akan dimulai tanggal 24, sebab kabar ini juga merevisi info sebelumnya bahwa siswa belajar di rumah itu mulai 21 Maret 2025.

Mendikdasmen Abdul Mu’ti saat diwawancara Metro TV mengatakan, bahwa dia baru saja dapat info atas keluarnya peraturan Menpan RB itu.

BACA JUGA:Catat, Selama Bulan Puasa Ramadan Jadwal Sidang PN Palembang Disesuaikan

BACA JUGA:Selama Puasa Ramadan, Jam Operasional di MPP Ogan Ilir Alami Perubahan, Yuk Dicatat Jadwalnya!

“Yang menyebutkan tanggal 24 Maret itu sudah diterbitkan aturan untuk para pegawai itu bekerja dimana saja,” ungkapnya.

Sehingga, ada kemungkinan pembelajaran di rumah di akhir Ramadan itu akan dipercepat. 

Yang sebelumnya tanggal 26, mungkin tanggal 24 Maret itu sudah dimulai pembelajaran di rumah.

“Tapi untuk yang bulan Aprilnya tanggal 9, InsyaAllah tetap sebagaimana yang kami rencanakan, sebagaimana yang ada di dalam surat edaran yang sudah kami terbitkan,” jelas Abdul Mu’ti.

BACA JUGA:Kemendikdasmen Kembangkan 718 Bahasa Daerah di Indonesia, Dorong Komunikasi Hingga Tingkat Internasional

BACA JUGA:Mendiktisaintek Jadi Menteri Tercepat di Reshuffle Era Kabinet Merah Putih, Cuma Jabat 4 Bulan!

Kutipan video Mendikdasmen itu juga diunggah akun @mas_tin dan ramai dikomentari netizen, soal simpang siur siswa belajar di rumah itu kapan tanggal pastinya?

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel

Sumber: