Selama Puasa Ramadan, Jam Operasional di MPP Ogan Ilir Alami Perubahan, Yuk Dicatat Jadwalnya!

MPP Kabupaten Ogan Ilir akan tetap melayani masyarakat selama bulan suci Ramadan, akan tetapi akan mengalami perubahan jam operasional. --
Sebagaimana diketahui, sejak dibuka pada 3 Februari 2025 lalu, MPP Ogan Ilir yang terletak di eks gedung sebaguna Komplek Pemda Lama Ogan Ilir akan melayani berbagai layanan.
Seperti layanan kependudukan dan Capil, BPJS Ketenagakerjaan, BPJS Kesehatan, PDAM, Petrogas, Kementerian Agama, Sarpas SIM, Imigrasi, UMKM, Bank Sumsel Babel, dan PLN dalam satu lokasi yang terintegrasi.
Sebelumnya, Bupati Ogan Ilir, Panca Wijaya Akbar mengatakan, kehadiran MPP ini diharapkan menjadi solusi terpusat untuk berbagai layanan publik di Kabupaten Ogan Ilir.
"Ini merupakan bentuk komitmen Pemkab Ogan Ilir dalam memberikan kemudahan pelayanan kepada masyarakat," sebutnya.
BACA JUGA:Deputi Bidang Pelayanan Publik Kemen PANRB Nilai MPP Palembang Sudah Cukup Baik
BACA JUGA:Deputi Bidang Pelayanan Publik Kemen PANRB Nilai MPP Palembang Sudah Cukup Baik
Selain itu, fasilitas penunjang seperti toilet, ruang laktasi, dan tempat bermain anak telah disediakan untuk kenyamanan pengunjung.
"Aksesibilitas untuk penyandang disabilitas juga menjadi perhatian khusus dari kami," ungkapnya.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: