Cuaca Ekstrem Melanda Indonesia, BMKG Rilis Peringatan Dini untuk Berbagai Wilayah Hari Ini 26 November 2024
Cuaca Ekstrem Melanda Indonesia, BMKG Keluarkan Peringatan Dini untuk Berbagai Wilayah Hari Ini 26 November 2024--
Riau, khususnya Kabupaten Indragiri Hilir, serta Aceh, termasuk Kabupaten Aceh Barat, Aceh Tamiang, dan Bireuen, juga berada dalam radar BMKG untuk waspada terhadap cuaca buruk.
BACA JUGA:Waspada, Peringatan Dini Wilayah Sumatera, Begini Cuaca Palembang Hari Ini 22 November 2024
Jawa dan Bali Tak Lepas dari Cuaca Ekstrem
Pulau Jawa juga menghadapi ancaman yang sama. BMKG menyebutkan bahwa di Jawa Barat, wilayah yang diperkirakan akan terdampak meliputi Kabupaten Bandung, Bogor, Cianjur, Sukabumi, dan Tasikmalaya.
Kota-kota seperti Bandung, Bogor, Depok, dan Cirebon juga diimbau untuk bersiap menghadapi intensitas hujan tinggi.
Di Jawa Timur, sejumlah kabupaten seperti Blitar, Bondowoso, Jember, dan Malang masuk dalam daftar peringatan dini.
Bahkan, Kota Malang dan Madiun diperkirakan akan mengalami angin kencang disertai hujan deras.
Wilayah Bali juga tidak luput dari ancaman cuaca ekstrem.
Kabupaten Badung, Gianyar, Buleleng, dan Tabanan diperkirakan akan menghadapi hujan lebat yang berpotensi menyebabkan banjir di beberapa titik rawan.
Kalimantan dan DKI Jakarta: Kewaspadaan Tinggi
Wilayah Kalimantan Barat, Selatan, dan Tengah juga masuk dalam daftar BMKG. Di Kalimantan Barat, Kabupaten Ketapang, Sintang, dan Bengkayang akan mengalami hujan deras yang berpotensi memperparah kondisi perairan sekitar.
Di Kalimantan Selatan, Kota Banjarmasin, Banjarbaru, serta Kabupaten Tabalong dan Hulu Sungai Tengah menjadi lokasi yang diperkirakan terdampak paling parah.
Di ibu kota, wilayah DKI Jakarta juga diprediksi akan menghadapi hujan lebat disertai kilat/petir dan angin kencang, khususnya di Jakarta Barat, Selatan, Timur, dan Utara.
Risiko genangan air dan banjir menjadi perhatian utama, mengingat intensitas curah hujan yang tinggi.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: